Tren Harian 2.000-an Kasus Baru Covid-19 di Indonesia |Republika Online

Indonesia Berita Berita

Tren Harian 2.000-an Kasus Baru Covid-19 di Indonesia |Republika Online
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 republikaonline
  • ⏱ Reading Time:
  • 66 sec. here
  • 3 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 30%
  • Publisher: 63%

Penularan infeksi virus corona di Tanah Air masih tinggi.

REPUBLIKA.CO.ID, oleh Sapto Andika Candra, Fauziah Mursid, Dessy Suciati Saputri Baca Juga Pemerintah merilis ada penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 2.447 orang dalam 24 jam terakhir. Angka ini mengembalikan tren penambahan kasus harian ke angka 2.000-an, setelah pada Senin kemarin tambahan kasus positif 'hanya' 1.877 orang.

Secara tren, bila dilihat dari grafik penambahan kasus harian yang dirilis Satgas Penanganan Covid-19, terlihat bahwa penularan infeksi virus corona di Tanah Air masih tinggi. Tren penambahan kasus harian di angka 1.000-an mulai muncul pada Juni lalu, dan semakin banyak pada Juli 2020. Sedangkan pada Agustus ini, terlihat penambahan di atas 2.000 mulai jamak.

Sementara itu, Indonesia masih memiliki 29 kabupaten/kota berstatus zona merah atau risiko penularan Covid-19 yang tinggi. Sisanya, 237 daerah berstatus zona oranye atau risiko sedang, 174 daerah zona kuning atau risiko rendah, dan baru 74 daerah berstatus zona hijau atau tidak terdampak serta tidak memiliki kasus baru.

Saat membuka rapat terbatas laporan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional di Istana Merdeka, Jakarta, Senin , Presiden Joko Widodo mengeluhkan promosi disiplin masyarakat agar mengenakan masker selama melakukan aktivitas masih belum gencar. Kampanye penggunaan masker ini bahkan dinilainya juga masih belum terlihat di lapangan.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo meminta aparatur sipil negara baik di pusat maupun daerah ikut menggencarkan kampanye mengenai pemakaian masker. Hal ini menindaklanjuti arahan Jokowi soal masker.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

republikaonline /  🏆 16. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Korea Selatan Laporkan Kasus Harian Covid-19 Tertinggi Sejak MaretKorea Selatan Laporkan Kasus Harian Covid-19 Tertinggi Sejak MaretOtoritas Korea Selatan melaporkan peningkatan kasus harian tertinggi Covid-19 sejak awal Maret pada Minggu (23/8/2020).
Baca lebih lajut »

Tambah 68 Pasien, Sumbar Catatkan Rekor Jumlah Kasus Corona HarianTambah 68 Pasien, Sumbar Catatkan Rekor Jumlah Kasus Corona HarianSatu dari 68 pasien Covid-19 yang diumumkan hari ini adalah Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni.
Baca lebih lajut »

Minggu, Sumbar Catat Rekor Tertinggi Harian Positif Covid-19Minggu, Sumbar Catat Rekor Tertinggi Harian Positif Covid-19Tambahan kasus positif Covid-19 di Sumbar pada Minggu (23/8) menjadi yang rekor harian tertinggi di provinsi itu selama ini, mematahkan rekor sehari sebelumnya.
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-17 17:08:56