Awalnya, ibu dan penata rambut di sebuah salon bermaksud mengukir kata 'COVID-19' di rambut remaja lelaki itu.
Liputan6.com, Jakarta - Memberi pemahaman pada anak, termasuk anak remaja, untuk mengurangi mobilitas di luar rumah selama pandemi COVID-19 telah jadi tantangan tersendiri bagi para orangtua. Namun, seorang ibu asal Taiwan memilih cara tidak biasa untuk memastikan anjuran itu diikuti putranya.
Era News melaporkan, bocah lelaki itu sering pergi keluar, menurut ibunya. Jadi, ia meminta penata rambut untuk memberi putranya potongan rambut yang akan menghalanginya pergi.Penata rambut berbagi foto di grup Facebook publik dan menulis bahwa bocah itu menangis setelah potong rambut. Berdasarkan keterangannya, remaja lelaki itu mengatakan,"Saya tidak ingin keluar lagi." Malang baginya, seluruh proses pemotongan rambut setengah botak itu talah direkam dan meninggalkan jejak digital.
Penata rambut akhirnya memutuskan mencukur bagian atas rambut anak remaja itu, membuatnya terlihat seperti pria botak. Sebelumnya, rambut anak tersebut tumbuh normal sampai bagian atas, bahkan cenderung tebal. Kendati insiden itu disukai orangtua dan penata rambut, ada juga yang menyebut bahwa tindakan tersebut merupakan bentuk "pelecehan pada anak" atau"berlebihan." Satu komentar yang menangkap semangat diskusi mengatakan bahwa rambut selalu dapat tumbuh kembali, tapi pandemi mungkin tidak terkendali.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Viral Wanita Potong Rambut Pakai Tutup Kipas Angin, Hasilnya Bikin MelongoTutup kipas angin ternyata bisa digunakan untuk potong rambut.
Baca lebih lajut »
Etika Pindah Lajur di Jalan Tol, Jangan Asal PotongPindah lajur di jalan tol bukan sekadar nyalakan sein, harus cek spion dan menoleh, pastikan lajur yang dituju aman.
Baca lebih lajut »
Wali Kota Hendrar Prihadi Pecat 484 Non-ASN, 185 ASN Potong TPPAda non-ASN yang kecewa dengan keputusan Wali Kota Hendrar Prihadi itu. Begini katanya... HendrarPrihadi
Baca lebih lajut »
Ancelotti Rela Potong Gaji demi Real MadridCarlo Ancelotti dilaporkan rela memangkas gajinya demi bisa melatih Real Madrid. Ia disebut mendapat gaji lebih kecil di El Real dibanding dengan di Everton. Segini perbandingannya. madrid ancelotti
Baca lebih lajut »
Trik Anak Belajar Bersosialisasi dengan Sebayanya di Masa Pandemi Covid-19Masa pandemi Covid-19 menantang orangtua lebih kreatif dalam mengajari anak bersosialisasi lantaran pembatasan interaksi dengan banyak orang.
Baca lebih lajut »
6 Aktivitas Menyenangkan untuk Isi Liburan Sekolah Anak di RumahLiburan sekolah di masa pandemi Covid-19 sedapat mungkin hanya dilakukan di rumah saja. Aktivitas apa saja yang bisa membuat anak senang?
Baca lebih lajut »