Dengan tatib baru, MPR RI 2019-2024 nanti bisa langsung menggunakannya sebagai pedoman pelaksanaan wewenang dan tugasnya. MPRRI
mengesahkan tata tertib dan keputusan tentang Rekomendasi MPR Masa Jabatan 2014-2019. Pengesahan dilakukan dalam Sidang Paripurna MPR Masa Akhir Jabatan 2014-2019 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat .
Ketua MPR Zulkifli Hasan menyampaikan dalam rapat gabungan 23 September 2019, seluruh fraksi dan kelompok DPD telah menyepakati Rancangan Perubahan Tatib dan Rancangan Rekomendasi MPR Masa Jabatan 2014-2019. Dia menambahkan, terkait rekomendasi khususnya Pokok-Pokok Haluan Negara, Fraksi Partai Golkar, Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera memberikan catatan, selain memungkinkan untuk ditetapkan dalam Ketetapan MPR, juga terbuka kemungkinan diputuskan melalui undang-undang.
Seperti diketahui, dalam Pasal 19 Ayat 1 Tatib MPR baru disebutkan bahwa pimpinan MPR berjumlah 10 orang, terdiri dari satu ketua, dan sembilan wakil ketua yang dipilih dari dan oleh anggota MPR. Ayat 2 menyatakan, bakal calon pimpinan MPR sebagaimana dimaksud Ayat 1, diusulkan oleh fraksi dan atau kelompok DPD yang disampaikan dalam sidang paripurna.
Dalam Ayat 3 dinyatakan bahwa tiap fraksi dan atau kelompok DPD sebagaimana dimaksud pada Ayat 2 hanya dapat mengajukan satu orang bakal calon pimpinan MPR. Sementara, Ayat 4 menyatakan bahwa batas waktu pengajuan nama bakal calon pimpinan MPR sebagaimana dimaksud pada Ayat 1 dan Ayat 2, ditentukan dalam persidangan MPR.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Sidang Terakhir, MPR Sahkan Tatib 10 Pimpinan 2019-2024Sidang yang diikuti oleh anggota DPD dan DPR itu dipimpin langsung oleh Ketua MPR Zulkifli Hasan.
Baca lebih lajut »
Paripurna Terakhir, MPR Sahkan Peraturan 10 Pimpinan MPRSetiap fraksi dan kelompok DPD hanya bisa mengajukan satu calon pimpinan MPR
Baca lebih lajut »
Ketua DPR soal Perppu KPK: Urusan Jokowi dan Dewan 2019-2024Ketua DPR Bambang Soesatyo menyebut persoalan Perppu terkait Revisi UU KPK menjadi urusan Presiden Jokowi dengan DPR periode berikutnya.
Baca lebih lajut »
Ari Kuncoro Terpilih Sebagai Rektor UI Masa Jabatan 2019-2024Kuncoro meraih 16 suara. Dua pesaing terberat Kuncoro yakni Abdul Haris meraih 7 suara sedangkan Budi Wiweko nol suara.
Baca lebih lajut »
DPR Pilih 5 Anggota BPK 2019-2024, Ini DaftarnyaTerpilihnya 5 anggota baru BPK tersebut setelah Komisi XI DPR menggelar pemungutan suara di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (25\/9\/2019).\n
Baca lebih lajut »
Komisi XI tetapkan 5 anggota BPK periode 2019-2024, ini profilnyaKomisi XI DPR RI menetapkan lima anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) periode 2019-2024 melalui pemungutan suara (voting) setelah menyelesaikan tahapan uji ...
Baca lebih lajut »