Mendagri Tito Karnavian terbitkan Instruksi Tentang Pengendalian Pencemaran Udara pada Jabodetabek.
- Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menerbitkan instruksi terkait mereduksi polusi udara. Kebijakan yang dimaksud yakni Instruksi Mendagri Nomor 2 Tahun 2023 Tentang Pengendalian Pencemaran Udara pada Wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi .
Beleid yang diteken Tito pada 22 Agustus 2023 ini, ditujukan untuk 11 kepala daerah, yakni Gubernur DKI Jakarta, Gubernur Jawa Barat, Gubernur Banten, Bupati Bogor, Bupati Bekasi, Bupati Tangerang, Wali Kota Bogor, Wali Kota Bekasi, Wali Kota Depok, Wali Kota Tangerang dan Wali Kota Tangerang Selatan.
Ada beberapa hal yang diatur dalam beleid itu. Pertama, kepala daerah di Jabodetabek diminta melakukan penyesuaian pengaturan sistem kerja bekerja dari rumah dan bekerja dari kantor .
Kendati demikian, penyesuaian sistem kerja WFH dan WFO dikecualikan bagi pihak-pihak yang memberikan layanan publik secara langsung dan pelayanan esensial.Inmendagri tersebut juga mendorong adanya modifikasi pengaturan sistem kerja oleh Pemerintah Daerah untuk ASN dilakukan dengan mempertimbangkan kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Daerah berpedoman pada kebijakan Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang aparatur negara dan reformasi birokrasi.
Para kepala daerah pun diminta melakukan penyesuaian kebijakan pengaturan modifikasi sistem belajar/ pembelajaran jarak jauh bagi peserta didik.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Satgas Pengendalian Pencemaran Udara KLHK Disebar di Jabodetabek, Bisa Tindak Langsung Pelaku Polusi UdaraLebih dari 100 petugas Satgas Pengendalian Pencemaran Udara KLHK diterjunkan mengawasi dan menindak sumber-sumber pencemaran di sejumlah titik di Jabodetabek, seperti Marunda, Cakung, Kelapa Gading, Bekasi, dan perbatasan Karawang.
Baca lebih lajut »
Satgas Pengendalian Pencemaran Udara Mulai Pantau Sumber Emisi JabodetabekKementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan mulai menerjunkan Satgas Pengendalian Pencemaran Udara Jabodetabek
Baca lebih lajut »
KLHK siap tindak pelaku pencemaran udara di JabodetabekKementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menegaskan siap menindak pelaku pencemaran udara di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi atau ...
Baca lebih lajut »
KLHK Janjikan Bakal Tindak Pelaku Pencemaran Udara JabodetabekGakkum KLHK pada hari ini mengumumkan penetapan empat tersangka pembakaran limbah elektronik di wilayah Tangerang.
Baca lebih lajut »
Atasi Pencemaran Udara, Pemkot Tangerang Terapkan Bike to Work dan NebengersLangkah ini selain mereduksi pencemaran udara, juga bisa menjadi alternatif agar para pegawai berolahraga.
Baca lebih lajut »