Yoon Suk Yeol Diakui Izinkan Militer Tembak untuk Masuki Parlemen

Politik Berita

Yoon Suk Yeol Diakui Izinkan Militer Tembak untuk Masuki Parlemen
PolitikKorea SelatanYoon Suk Yeol
  • 📰 liputan6dotcom
  • ⏱ Reading Time:
  • 74 sec. here
  • 8 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 50%
  • Publisher: 83%

Laporan jaksa menyebut Presiden Korea Selatan yang dimakzulkan Yoon Suk Yeol mengizinkan militer menembak jika diperlukan untuk memasuki parlemen saat upaya gagal untuk memberlakukan darurat militer.

Presiden Korea Selatan yang dimakzulkan Yoon Suk Yeol disebut telah mengizinkan militer untuk menembakkan senjata mereka jika diperlukan untuk memasuki parlemen, selama upayanya yang gagal untuk memberlakukan darurat militer . Demikian informasi yang terkuak berdasarkan laporan jaksa yang dilihat oleh AFP pada hari Sabtu (28/12/2024).

Ringkasan 10 halaman dari laporan dakwaan penuntutan mantan menteri pertahanan Kim Yong-hyun, yang diberikan kepada media, juga mengatakan Yoon bersumpah pada 3 Desember untuk mengumumkan darurat militer tiga kali jika diperlukan. Yoon Suk Yeol yang dilucuti dari tugasnya oleh Majelis Nasional bulan ini, sedang diselidiki atas upayanya yang berumur pendek untuk menghapus pemerintahan sipil, yang menjerumuskan negara tersebut ke dalam kekacauan politik dan menyebabkan pemakzulannya. Pengacara Yoon, Yoon Kab-keun menolak laporan jaksa, mengatakan kepada AFP bahwa itu adalah 'laporan sepihak yang tidak sesuai dengan keadaan objektif maupun akal sehat'. Saat anggota parlemen bergegas ke parlemen pada tanggal 3 Desember untuk menolak deklarasi darurat militer Yoon, pasukan bersenjata lengkap menyerbu gedung, memanjat pagar, memecahkan jendela, dan mendarat dengan helikopter. Menurut laporan dakwaan penuntutan, Yoon memberi tahu kepala komando pertahanan ibu kota, Lee Jin-woo, bahwa pasukan militer dapat menembak jika perlu untuk memasuki Majelis Nasional. 'Apakah kalian masih belum masuk? Apa yang kalian lakukan? Dobrak pintu dan seret mereka keluar, bahkan jika itu berarti harus menembak,' kata Yoon kepada Lee, menurut laporan tersebut. Yoon juga diduga memberi tahu kepala Komando Kontraintelijen Pertahanan, Jenderal Kwak Jong-keun, untuk 'segera masuk' ke Majelis Nasional karena kuorum untuk pencabutan deklarasi darurat militer belum terpenuh

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

liputan6dotcom /  🏆 4. in İD

Politik Korea Selatan Yoon Suk Yeol Darurat Militer Parlemen

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Kementerian Kehakiman Korsel Sebut Presiden Yoon Suk Yeol Dilarang untuk ke Luar NegeriKementerian Kehakiman Korsel Sebut Presiden Yoon Suk Yeol Dilarang untuk ke Luar NegeriPresiden Korea Selatan (Korsel), Yoon Suk Yeol dilarang bepergian ke luar negeri atau dilarang meninggalkan negara itu buntut dari pengumuman darurat militer
Baca lebih lajut »

Yoon Suk Yeol Bantah Lakukan Pemberontakan, Sebut Darurat Militer untuk Lindungi NegaraYoon Suk Yeol Bantah Lakukan Pemberontakan, Sebut Darurat Militer untuk Lindungi NegaraPresiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol, buka suara mengenai tuduhan pemberontakan atau makar yang ditujukan untuknya.
Baca lebih lajut »

Presiden Korea Selatan Dimakzulkan, Yoon Suk Yeol: Saya Akan Berjuang untuk Negara Hingga AkhirPresiden Korea Selatan Dimakzulkan, Yoon Suk Yeol: Saya Akan Berjuang untuk Negara Hingga AkhirPresiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol berjanji untuk terus berjuang demi negara meski kini menghadapi penangguhan tugas setelah Majelis Nasional memakzulkannya.
Baca lebih lajut »

NewJeans hingga IU Sediakan Makanan untuk Pendemo yang Menuntut Yoon Suk Yeol Mundur dari Kursi PresidenNewJeans hingga IU Sediakan Makanan untuk Pendemo yang Menuntut Yoon Suk Yeol Mundur dari Kursi PresidenDalam aksi demo menuntut Yoon Suk Yeol mundur, banyak peserta yang membawa merchandise K-Pop ini.
Baca lebih lajut »

Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Kesulitan Dapatkan Pengacara untuk Membela KasusnyaPresiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Kesulitan Dapatkan Pengacara untuk Membela KasusnyaPresiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol, tengah menghadapi tantangan besar dalam mencari tim hukum yang akan membelanya di tengah kasus serius yang menjeratnya.
Baca lebih lajut »

Presiden Yoon Suk Yeol Diingatkan untuk Hadir di Penyidikan Kasus Darurat MiliterPresiden Yoon Suk Yeol Diingatkan untuk Hadir di Penyidikan Kasus Darurat MiliterPresiden Yoon Suk Yeol, yang sempat diberhentikan sementara dari jabatannya akibat pemakzulan yang diajukan oleh Majelis Nasional, telah dipanggil untuk diperiksa terkait pemberlakuan darurat militer.
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-02-15 14:21:59