Warga Laman Kinipan Terintimidasi Rencana Latihan Militer - Nasional - koran.tempo.co

Indonesia Berita Berita

Warga Laman Kinipan Terintimidasi Rencana Latihan Militer - Nasional - koran.tempo.co
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 tempodotco
  • ⏱ Reading Time:
  • 49 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 23%
  • Publisher: 63%

Jadwal latihan militer TNI ini berdekatan dengan penangkapan tokoh masyarakat adat Effendi Buhing.

JAKARTA – Ketua Pengurus Wilayah Aliansi Masyarakat Adat Nusantara Kalimantan Tengah, Ferdi Kurnianto, mengatakan masyarakat adat Laman Kinipan di Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah, merasa terintimidasi oleh rencana latihan pasukan Tentara Nasional Indonesia di wilayah Kinipan. Ia menambahkan, rencana latihan TNI ini begitu dekat dengan penangkapan Effendi Buhing beberapa hari lalu, sehingga masyarakat merasa mendapat ancaman.

Menurut Ferdi, pada 2018, pasukan TNI datang latihan beberapa saat setelah warga Laman Kinipan berunjuk rasa di depan DPRD Kabupaten Lamandau. Kini, TNI kembali akan menggelar latihan setelah terjadinya penangkapan Ketua Komunitas Masyarakat Adat Laman Kinipan, Effendi Buhing. “Menurut mereka , kondisinya tak kondusif. Mereka masih trauma,” kata dia saat dihubungi, kemarin.

Perihal konflik dengan PT SML, Ferdi menyatakan warga sudah enggan melakukan berbagai mediasi dan negosiasi karena tidak pernah akan ada kesepakatan yang tercapai lantaran warga menginginkan perusahaan angkat kaki dari wilayah mereka, sementara perusahaan berniat ingin terus melakukan aktivitas di wilayah hutan.

Kendati begitu, Ferdi menilai ada kesimpangsiuran atas status Effendi Buhing. Menurut kesaksian Effendi Buhing, status dia adalah saksi. Namun, dari surat perintah pelepasan yang dikeluarkan Polda Kalimantan Tengah, tertulis bahwa statusnya adalah tersangka.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

tempodotco /  🏆 12. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Stop Kriminalisasi Warga Laman Kinipan - Editorial - koran.tempo.coStop Kriminalisasi Warga Laman Kinipan - Editorial - koran.tempo.coPemerintah harus menghentikan kriminalisasi dan pendekatan keamanan dalam mengatasi konflik agraria di Laman Kinipan, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah. Editorial KoranTempo
Baca lebih lajut »

Gelombang Protes Usai Penangkapan Ketua Adat Laman Kinipan Effendi BuhingGelombang Protes Usai Penangkapan Ketua Adat Laman Kinipan Effendi BuhingPenangkapan Ketua Komunitas Adat Laman Kinipan, Effendi Buhing, oleh Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah terus menuai protes dari sejumlah kelompok masyarakat. EffendiBuhing kinipan
Baca lebih lajut »

Penjelasan Polisi soal Penangkapan Kepala Adat Laman KinipanPenjelasan Polisi soal Penangkapan Kepala Adat Laman KinipanAparat kepolisian telah menangkap Kepala Adat Laman Kinipan bernama Effendi Buhing di Lamandau KepalaAdatLamanKinipanditangkap
Baca lebih lajut »

AMAN Minta Pusat Turun Selesaikan Masalah Adat Laman Kinipan |Republika OnlineAMAN Minta Pusat Turun Selesaikan Masalah Adat Laman Kinipan |Republika OnlineAMAN menilai persoalan masyarakat Adat Laman Kinipan timbulkan konflik horizontal
Baca lebih lajut »

Menyoal Penangkapan Effendi Buhing Pejuang Adat Laman KinipanMenyoal Penangkapan Effendi Buhing Pejuang Adat Laman Kinipan'Pemerintah mengakui masyarakat adat tapi hanya sebagai kamuflase dan jualan investasi karena kehidupan masyarakatnya diintimidasi,' kata Benny.
Baca lebih lajut »

Koalisi Masyarakat Minta Warga Adat Kinipan Dibebaskan |Republika OnlineKoalisi Masyarakat Minta Warga Adat Kinipan Dibebaskan |Republika OnlineNegara juga gagal memastikan hak-hak konstitusional Masyarakat Adat terpenuhi.
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-16 10:46:57