Dinas Lingkungan Hidup Daerah (DLHD) Kabupaten Maros mencatat jumlah volume sampah mengalami peningkatan pascalebaran Idul Fitri 1440 Hijriah.
Dan bahkan hasil pengawasan mobil angkutan sampah selama hari raya, volume sampah meningkat dua kali lipat dibanding hari-hari biasanya.
Kepala DLHD Kabupaten Maros, Andi Davied Syamsuddin mengatakan, pasca lebaran volume sampah mencapai 95 ton. Termasuk peningkatan volume sampah di Pasar Tramo dua kali lipat dibanding hari biasa."Kita akui selama lebaran dan pasca lebaran volume sampah mengalami peningkatan menjadi 95 ton dari sebelumnya hanya 45 ton," ungkapnya, Minggu .
Apalagi kata dia, peningkatan volume sampah dari rumah tangga dan pasar sebagai sumber sampah organik. Tak hanya rumah tangga dan pasar, volume sampah organik di tempat rekreasi selama libur lebaran juga mengalami peningkatan mencapai 200 persen. "Peningkatan volume ini ditandai frekuensi angkut kontainer dilakukan tiap hari padahal biasanya hanya 2 sampai 3 kali seminggu saja. Terkhusus di temoat wisata di Bantimurung," jelasnya.
Dia memprediksi jika kondisi normal untuk volume sampah akan kembali tiga hari kedepan."Kita memperkirakan jika tiga hari kedepan volume sampah baru kembali normal," paparnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Ditinggal Mudik Warganya, Volume Sampah di Jakarta Berkurang SignifikanDinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta mencatat ada tren positif terkait sampah di Ibu Kota selama Hari Raya Idul Fitri 1440...
Baca lebih lajut »
Warga Jakarta Mudik, Volume Sampah MenurunPada Idul Fitri 2019 volume sampah di Jakarta mengalami penurunan yang signifikan
Baca lebih lajut »
Volume Kendaraan Meningkat, Polres Pemalang Berlakukan Sistem Buka TutupVolume kendaraan mulai meningkat pada H3 lebaran yang menyebabkan kepadatan di beberapa persimpangan traffic light jalur...
Baca lebih lajut »
Lontara dan Latoa Ajak Sineas Muda Maros Hadiri Diskusi FilmDiskusi bertajuk Maros Bicara Film 2019 rencananya akan dilaksanakan di Aula Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Maros, Senin (10/06/2019).
Baca lebih lajut »
Volume Kendaraan di Jalur Utama Cianjur Mulai Terpantau Padat
Baca lebih lajut »
Mobil Tinggalkan Medan, Gerbang Tol Medan-Tebing MacetKemacetan terjadi akibat meningkatnya volume kendaraan roda empat.
Baca lebih lajut »