Video Bobby Disoraki 'Huuu' Saat Pelantikan Presiden Diputar di Rapat PDIP

Pdip Berita

Video Bobby Disoraki 'Huuu' Saat Pelantikan Presiden Diputar di Rapat PDIP
Bobby NasutionKahiyang AyuPrabowo Subianto-Gibran
  • 📰 detikcom
  • ⏱ Reading Time:
  • 73 sec. here
  • 35 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 145%
  • Publisher: 51%

Video saat Kaesang Pangarep, Bobby Nasution, dan Kahiyang Ayu disoraki 'huuu' ketika menghadiri pelantikan presiden diputar saat acara Rakercabsus PDIP.

Sabtu, 26 Okt 2024 19:31 WIBPDIP menggelar Rapat Kerja Cabang Khusus Pemenangan Pilkada Serentak 2024 DPC PDIP Medan di salah satu hotel di Kota Medan , hari ini. Di sela-sela rapat itu, diputar video saat Kaesang Pangarep , Bobby Nasution , dan Kahiyang Ayu disoraki 'huuu' ketika menghadiri pelantikan presiden ., Sabtu , dalam rapat itu, ada sejumlah kader DPP PDIP yang hadir, seperti Yasonna Laoly dan Adian Napitupulu .

Video itu diputar saat Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon tengah memberikan sambutan. Lalu, Rapidin bercerita soal peristiwa saat Bobby, Kahiyang, dan Kaesang disorakin. Rapidin pun meminta video tersebut untuk diputar."Ini kebetulan kami bersama teman-teman anggota DPR RI yang lain, di sidang MPR meneriakkan Bobby 'huuu' coba diputar, minta tolong, putarkan dulu 'huuu' nya itu," kata Rapidin.

Setelah video diputar, Rapidin meminta kader-kader PDIP yang hadir dalam rapat tersebut untuk menyebarluaskan video itu. Menurutnya, hal itu akan menurunkan citra Bobby Nasution dan akan menguntungkan PDIP Sumut."Jadi gini, pesan saya hanya simple saja, coba diminta video ini, kita share ke seluruh penjuru Sumut, saya yakin menantu Mulyono pasti keok. Jadi, coba diputar video ini ke seluruh teman-teman, share semua, ini pasti keuntungan buat kita," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, momen Kaesang Pangarep, Bobby Nasution, Kahiyang Ayu mendapat sorakan 'huuu' ketika menghadiri pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebagai Presiden dan Wakil Presiden, viral. Bobby pun merespons soal hal itu. Namun, Bobby hanya menanggapinya dengan ucapan terima kasih."Terima kasih," kata Bobby Nasution di Medan, Kamis .

Saat ditanya apakah menurutnya hal itu etis atau tidak, menurut Bobby bukan dirinya yang bisa menilai itu. Bobby kemudian kembali menuturkan terima kasih.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

detikcom /  🏆 29. in İD

Bobby Nasution Kahiyang Ayu Prabowo Subianto-Gibran Mulyono Prof Ridha - Abdul Rani Soal Peristiwa Saat Bobby Dpr Ri Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Yasonna Laoly Adian Napitupulu Kaesang Pangarep Video Bobby Disoraki Huuu Saat Pelantikan Presiden Saat Ketua Dpd Pdip Sumut Rapidin Simbolon Dpp Mpr Pelantikan Presiden Detiksumut Pilkada Viral Dpd Rapat Kerja Cabang Khusus Rapidin Simbolon Dpr Kota Medan Rakercabsus ) Pemenangan Pilkada Serentak 2024 Pdip Sumut Pilkada Serentak Keok Sumut Huuu Video Saat Kaesang Pangarep Prabowo

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Kaesang, Kahiyang, dan Bobby Disoraki Saat Pelantikan Presiden PrabowoKaesang, Kahiyang, dan Bobby Disoraki Saat Pelantikan Presiden PrabowoPelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Indonesia, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah berlangsung dengan pembacaan sumpah di hadapan MPR pada Minggu (20/10/2024). Acara tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk mantan capres Anies Baswedan, SBY, Try Sutristo, Jusuf Kalla, Titiek Soeharto, dan Surya Paloh. Saat kamera menyorot Kaesang Pangarep, Kahiyang Ayu, dan Bobby Nasution, mereka mendapat tepuk tangan serta sorakan dari para tamu undangan.
Baca lebih lajut »

Momen Kaesang Pangarep, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution Disoraki Saat Pelantikan Presiden, Ada yang CengengesanMomen Kaesang Pangarep, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution Disoraki Saat Pelantikan Presiden, Ada yang CengengesanKaesang Pangarep, Kahiyang Ayu, dan Bobby Nasution, hadir di acara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
Baca lebih lajut »

Hadir di Pelantikan Prabowo-Gibran, Kaesang, Kahiyang, dan Bobby Nasution Disoraki di MPRHadir di Pelantikan Prabowo-Gibran, Kaesang, Kahiyang, dan Bobby Nasution Disoraki di MPRMomen Kaesang Pangarep, Kahiyang, dan Bobby Nasution disoraki di MPR.
Baca lebih lajut »

Disoraki saat Pelantikan Prabowo-Gibran, Bobby Nasution: Terima KasihDisoraki saat Pelantikan Prabowo-Gibran, Bobby Nasution: Terima KasihCalon Gubernur Sumut nomor urut 1, Muhammad Bobby Afif Nasution tidak merespons banyak saat ditanya wartawan terkait dengan sorakan dirinya saat pelantikan Prabowo-Gibran
Baca lebih lajut »

Terpopuler: Retreat Menteri di Akmil, Respons Bobby Nasution Disoraki hingga Kasus Ipda RudyTerpopuler: Retreat Menteri di Akmil, Respons Bobby Nasution Disoraki hingga Kasus Ipda RudyBerita tentang bus yang membawa rombongan anak TK terbakar di jalan tol juga banyak menarik perhatian pembaca VIVA.
Baca lebih lajut »

Anies Dapat Tepuk Tangan saat Pelantikan Prabowo, Kaesang-Bobby DisorakiAnies Dapat Tepuk Tangan saat Pelantikan Prabowo, Kaesang-Bobby DisorakiPutra-putri dan menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ikut menghadiri agenda pelantikan dan pengambilan sumpah Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-02-16 09:22:53