Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan mewanti-wanti mereka yang suka mengkritik pemerintah.
Minggu, 19 Jan 2025 08:30 WIBKetua Dewan Ekonomi Nasional Luhut Binsar Pandjaitan mengingatkan pentingnya persatuan demi membawa Indonesia maju. Menurut Luhut , kekompakan diperlukan dalam menghadapi situasi global yang menantang.
"Jadi saya minta pada Anda sekalian, kita jangan ragu-ragu bahwa negara ini negara besar. Tinggal kita bicara eksekusinya saja. Tapi saya pesan sekali lagi, Presiden sudah pesankan kita, kekompakan kita. Kita harus bersatu. Dengan keadaan situasi global yang tidak bagus ini, saya minta kita semua kompak," ujar Luhut dalam Instagram @luhut.pandjaitan, Sabtu .Luhut lantas mempersilakan para pengkritik menyampaikan aspirasinya ke pemerintah, tapi kritik tersebut harus yang membangun.
Pesan itu disampaikan Luhut usai membahas soal perang modern yang mengarah pada perang chip. Ia mendorong regulasi yang lebih transparan, akuntabel dan efisien demi mendatangkan investasi di industri teknologi global."Oleh karena itu, kita harus tetap kompak dalam menghadapi situasi global yang semakin kompleks. Dengan kebijakan yang transparan, akuntabel, dan efisien, saya yakin Indonesia dapat menjadi pemain utama di industri teknologi global," ujarnya.
Ia menilai kapasitas Indonesia sebenarnya mampu bersaing dengan negara-negara lain. Hanya saja Indonesia masih berkutat pada tantangan terkait regulasi yang menurutnya harus segera diselesaikan. " Namun, konsistensi regulasi menjadi tantangan yang harus segera diselesaikan. Ketika saya melaporkan hal ini kepada Presiden @prabowo, saya sampaikan pentingnya menjaga kepercayaan dengan kebijakan yang jelas dan janji yang ditepati. Kepastian hukum dan regulasi yang konsisten adalah kunci untuk menarik investasi strategis," tutupnya.
Luhut Binsar Pandjaitan Prabowo Prabowo Subianto Instagram @ Luhut . Pandjaitan Presiden Dewan Ekonomi Nasional Korupsi Eksekusinya Gunanya Konsistensi Pemerintah Den Perang Pesankan Pengkritik Pemerintah Ungkap Pesan Prabowo Ketua Dewan Ekonomi Nasional Pemain Situasi Ujar Luhut Indonesia Perang Chip @ Prabowo Tutupnya Pengkritik Persatuan Kepastian Hukum
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Luhut Sentil yang Suka Kritik Pemerintah, Ungkap Isi Pesan PrabowoKetua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan menyentil orang yang suka kritik pemerintah, dan menyampaikan isi pesan Presiden Prabowo Subianto.
Baca lebih lajut »
Wamenaker Ungkap Pesan Prabowo soal Sritex: Hindari PHK!Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) terus memantau nasib 50 ribu karyawan PT Sri Rejeki Isman (Sritex).
Baca lebih lajut »
Komandan TNI AL Ungkap Pesan Haru Prabowo Dibalik Perintah Cabut Pagar Laut di TangerangPresiden Prabowo Subianto memerintahkan langsung proses pembongkaran pagar bambu di laut Kabupaten Tangerang
Baca lebih lajut »
Komandan TNI AL Ungkap Pesan Haru Prabowo, Mobil Jenderal Pensiunan BIN DitemukanPembongkaran pagar laut tak bertuan itu menjadi salah satu tajuk berita terpopuler di laman News VIVA pada Sabtu, 18 Januari 2025.
Baca lebih lajut »
Anin Ungkap Isi Pesan Prabowo: Kadin Harus Kompak!Menurut Anin, Prabowo mengatakan bahwa Kadin memang harus kompak. Pasalnya, hanya dengan kekompakan, Kadin bisa berkembang.
Baca lebih lajut »
Bukan Tembak-tembakan! Luhut Ungkap Perang Dunia Sudah BerubahKetua DEN Luhut ungkap terkait dengan perang digitalisasi dengan chip
Baca lebih lajut »