Baik Jawa Timur, maupun wilayah Bali, masih melaporkan kenaikan kasus covid-19 harian yang tergolong tinggi selama PPKM darurat.
GUBERNUR Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melaporkan beberapa poin yang sudah dilakukan sejak penerapan PPKM darurat.
“Namun, memang tren kasus covid-19 di Jawa Timur masih mengalami kenaikan. Bahkan, kemarin tercatat kenaikan tertinggi selama pandemi covid-19, yaitu mencapai 1.808 kasus,” ujar Khofifah dalam rapat koordinasi PPKM darurat di Jatim dan Bali secara virtual, Rabu . Dia menyebut ada sejumlah titik penyekatan di Jawa Timur. Sedangkan vaksinasi covid-19 Jawa Timur masih tertinggi dari penggunaan dosis. Targetnya ialah 300 ribu vaksinasi covid-19 per hari.
Untuk pelaksanaan PPKM darurat di Bali, Wayan mengakui pihaknya terus melakukan koordinasi dan pelaksanaan di lapangan bersama TNI, Polri dan pemerintah kabupaten/kota. Namun, memang belum terjadi perubahan siginfikan pada mobilitas masyarakat.“Kami akan berkumpul lagi meningkatkan pengawasan, serta operasi yustisi dalam rangka pengendalian mobilitas di lapangan,” pungkas Wayan.