Testimoni Jurnalis Saksi Mata Tragedi Kanjuruhan: Korban Terus Datang bak Air Bah, Hati Saya Rasanya Hancur!
Dari tribune selatan, terlihat sejumlah orang terhuyung-huyung membopong rekan mereka yang berada dalam kondisi tak sadarkan diri. Tak berpikir panjang, saya dan beberapa orang lain berlari menghampiri sekelompok orang tersebut. Kami menggantikan mereka menggotong tubuh yang dalam kondisi tak sadar ini ke aula stadion, tempat di mana korban dikumpulkan setelah fasilitas medis stadion tak cukup lagi.
Setelah serangkaian hal yang meremukkan hati, akhirnya ada hal yang cukup menerbitkan semangat. Salah seorang yang saya dan rekan-rekan gotong akhirnya siuman. Namun demikian, kondisinya sangat lemas. Sembari terbata dan dengan suara lirih, ia mengaku sulit bernapas. Dadanya terasa sakit. Lehernya pun kaku, yang membuatnya sulit bernapas dan berbicara. Wajah pemuda berusia 20-an tahun ini pucat. Bibirnya membiru. Napasnya cepat dan pendek-pendek. Ia selalu mengeluh ngantuk dan ingin tidur.
Saya juga mengecek apakah di tubuh korban ada luka atau bekas benturan. Ternyata tak ada. Dalam ceritanya, korban berusia 20 tahun itu pun mengaku tak terinjak-injak atau terbentur. Ia mengaku matanya perih dan napasnya sesak setelah menghirup gas air mata. Akibat gas air mata itu, ia mengaku terpisah dengan pacar dan rekan-rekannya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Komnas HAM Sebut Ekshumasi Jenazah Korban Tragedi Kanjuruhan akan Ungkap soal Gas Air MataKomisioner Komnas HAM Choirul Anam menjelaskan, proses ekshumasi atau autopsi jenazah korban tragedi Kanjuruhan akan mengungkap tentang gas air mata (17/10).
Baca lebih lajut »
Delapan Korban Tragedi Kanjuruhan Masih Dirawat di ICU dan HCU RSSA - Bola.netPenanganan korban luka pada Tragedi Kanjuruhan, awal Oktober lalu, belum usai.
Baca lebih lajut »
17 Hari Tragedi Kanjuruhan, 8 Orang Masih Dirawat di RS & 70 Orang Rawat JalanDelapan korban tragedi Kanjuruhan masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saiful Anwar.
Baca lebih lajut »
Komnas HAM Telusuri Penghentian Pengobatan Korban KanjuruhanKomnas HAM akan menelusuri terkait informasi penghentian biaya pengobatan korban luka tragedi Kanjuruhan Malang, Jawa Timur
Baca lebih lajut »