Pemkot Bogor bersama BPTJ sepakat membangun stasiun akhir LRT Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi (Jabodebek) di Terminal Baranangsiang, Bogor.
Kepala BPTJ Bambang Prihartono mengatakan, dengan dibangunnya stasiun LRT di sana, diharapkan dapat berbarengan dengan revitalisasi Terminal Baranangsiang.
"Nanti masih ada terminal. Nanti kita juga akan bicarakan dengan pengembang yang lain untuk mensinergikan rencana pembangunan LRT,” ucap Bambang, di Bogor, Senin .Bambang menjelaskan, BPTJ dan Pemkot Bogor juga akan memikirkan transportasi lanjutan LRT di dalam Kota Bogor. Menurutnya, sistem jaringan LRT perlu disinergikan sehingga Kota Bogor menjadi lebih nyaman.Pembangunan tersebut, kata dia, harus dilakukan lantaran pergerakan manusia di kawasan Jabodetabek sudah memasuki angka 100 juta.
"Karena itu, disamping LRT, kita juga bicara transportasi lanjutannya. Ditata dari sekarang, jangan sampai nanti turun dari LRT, bingung nanti mau kemana, nanti berantakan lagi,” sebut dia.Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim mengatakan, dipilihnya Terminal Baranangsiang sesuai dengan Peraturan Presiden nomor 49 tahun 2017 yang menentukan kawasan itu menjadi lokasi strategis untuk stasiun terakhir LRT Jabodebek.
"Jadi membagi beban juga. Jadi transit dulu, nantinya ada park and ride sebelum stasiun akhirnya di Terminal Baranangsiang," ungkapnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Universitas Pancasila gerakkan ekonomi kreatif di Desa Gobang BogorMahasiswa Universitas Pancasila (UP) mulai 13 Juli 2019 hingga 1 Agustus 2019 melakukan Program pembinaan dan penggerakan ekonomi kreatif di Kampung Kukuk ...
Baca lebih lajut »
3.000 Pelari Meriahkan Bogor Batik Run 2019Kota Bogor bisa menjadi tujuan wisata yang paling bagus jika kota ini aman, nyaman dan kondusif.
Baca lebih lajut »
Tersenggol Truk, Pengendara Sepeda Motor Tewas di Jalur Puncak BogorDedi Suryadi (54) pengendara sepeda motor asal Kampung Ciroham RT 02 RW 16, Desa Tugu Selatan, Cisarua, Kabupaten Bogor...
Baca lebih lajut »
Ribuan Massa Padati Acara Visi Indonesia di Sentul BogorRibuan massa relawan Jokowi-Ma'ruf memadati lokasi acara 'Visi Indonesia' di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Minggu (14/7/2019).
Baca lebih lajut »
Ini Pidato Lengkap Presiden Jokowi di Sentul, BogorBapak, Ibu, saudara-saudara sebangsa dan setanah air. Seluruh rakyat Indonesia yang saya cintai. Hadirin yang berbahagia....
Baca lebih lajut »