Survei: 54 Persen Orang Indonesia Kesulitan Jaga Konsistensi Pola Makan Sehat: Hampir enam dari 10 orang Indonesia kini lebih memerhatikan kesehatan melalui makanan yang dikonsumsi dan gaya hidup sehari-hari.
Liputan6.com, Jakarta - Beragam cara dapat ditempuh untuk menjaga tubuh sehat secara jasmani guna mendukung kegiatan sehari-hari. Sebut saja beberapa di antaranya adalah menjaga pola hidup, makan sehat dan teratur, hingga rajin berolahraga menjadi beberapa langkah yang tepat dalam pemenuhan kesehatan jasmani.
Co-Founder dan COO Populix Eileen Kamtawijoyo menyampaikan enam dari 10 orang Indonesia kini lebih memerhatikan kesehatan melalui makanan yang dikonsumsi dan gaya hidup sehari-hari. Mayoritas dari mereka menjaga pola hidup sehat dengan memerhatikan asupan kalori dan berolahraga. Survei menemukan 46 persen orang Indonesia, terutama laki-laki berusia 36 tahun ke atas, kini lebih memerhatikan asupan kalori yang dikonsumsi. Sedangkan, 11 persen responden, terutama perempuan, menyebut mereka lebih memilih mengikuti program diet untuk menjaga dan menurunkan berat badan.
2 dari 4 halamanMemastikan Asupan SehatSurvei dilakukan pada 4--14 Juli 2022 secara online melalui aplikasi Populix. Survei melibatkan 1.000 responden laki-laki dan perempuan berusia 18--55 tahun di Indonesia. Durasi pengerjaan survei berlangsung sekitar 15 menit dengan pertanyaan survei yang dikemas dalam bentuk kuesioner tertutup dengan format pilihan ganda tunggal dan pilihan ganda kompleks.
Sebagian kecil masyarakat memilih untuk menjalani diet karbo, intermittent fasting, dan diet keto untuk menjaga tubuh dan pola makan mereka. Meski tingkat kesadaran masyarakat dalam menjaga kebiasaan makan sehat sudah cukup tinggi, masih terdapat 43 persen responden yang belum sadar untuk menjaga pola konsumsi mereka sehari-hari.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Gubernur BI: Inflasi Pangan dan Tarif Angkutan Sudah Bergejolak di Hampir Semua DaerahGubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengatakan kenaikan harga-harga komoditas yang diatur pemerintah telah berimbas pada laju inflasi. TempoBisnis
Baca lebih lajut »
Cardi B Donasi Hampir Rp1,5 Miliar ke Sekolahnya di BronxSelain memberi kunjungan kejutan, Cardi B juga menyumbang senilai USD100.000 atau hampir Rp1,5 miliar ke sekolah menengah pertamanya di Bronx.
Baca lebih lajut »
Terungkap Alasan Ratu Elizabeth II Tidak Pernah Pakai Celana Selama Hampir 50 TahunRatu Elizabeth II tidak pernah memakai celana hampir 50 tahun. Dalam setiap penampilannya, sang Ratu selalu menggunakan dress atau rok yang diatur dengan baik....
Baca lebih lajut »
Terungkap Motif ART Dara Arafah Curi Brankas Isi Hampir Rp 800 JutaPolda Metro Jaya merilis tersangka dan barang bukti kasus pencurian brankas yang menimpa selebgram Dara Arafah. Ternyata ini motif pencurian brankas Dara Arafah:
Baca lebih lajut »
Sorotan Liga Champions: Hampir Satu Dekade AC Milan Lupa Cara Menang di San Siro - Tribunnews.comAC Milan vs Dinamo Zagreb di Liga Champions, Rossoneri akhiri kegersangan kemenangan di San Siro yang bertahan selama sembilan tahun.
Baca lebih lajut »