Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menekankan pentingnya peran pondok pesantren dalam sendi-sendi kehidupan rakyat mulai dari kegiatan ekonomi, sosial, budaya, hingga politik.
Liputan6.com, Jakarta - Dia menyampaikan bahwa negara akan baik apabila diisi oleh tokoh-tokoh politik yang baik.
"Setiap keputusan seorang pemimpin itu adalah politik. Menaikkan harga minyak goreng itu persoalan ekonomi tapi itu diputuskan melalui keputusan politik. Perubahan harga itu diputuskan melalui mekanisme politik," kata Ketua Fraksi Gerindra DPR itu. 2 dari 4 halamanPeran Pondok PesantrenMuzani juga berbicara tentang pentingnya peran pondok pesantren dalam upaya membangun dan memajukan negara Indonesia. Dia menuturkan, kepedulian pondok pesantren terhadap proses berbangsa dan bernegara sudah ada sejak era kemerdekaan hingga sampai sekarang.
Muzani megatakan kepedulian pondok pesantren itu juga berlangsung hingga saat ini saat Covid-19 melanda Indonesia. Pesantren bergerak cepat menghapus keraguan masyarakat soal kehalalan vaksin Covid-19. "Fraksi Gerindra mengapresiasi langkah pemerintah, tapi tentu kebijakan ini harus tetap dalam pengawalan berkala dari pemerintah. Jangan sampai masyarakat, pemerintah lengah dan menimbulkan hal-hal yang kita tidak inginkan," imbuh Muzani.
"Suasana dan kemungkinan menuju fase endemi tidak hanya dihadapi Indonesia, tapi juga negara-negara di Eropa. Namun saat ini di China penyebaran Covid-19 masih terdeteksi bahkan meningkat. Artinya jangan tergesa-gesa untuk menetapkan saat ini kita telah masuk ke fase endemi, perlu ada kajian, penelitian, dan pemahaman global tentang identifikasi dari endemi itu sendiri," tutup Muzani.