Satpol PP Tangsel Gerebek dan Segel 4 Tempat Hiburan Malam

Indonesia Berita Berita

Satpol PP Tangsel Gerebek dan Segel 4 Tempat Hiburan Malam
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 Beritasatu
  • ⏱ Reading Time:
  • 61 sec. here
  • 3 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 28%
  • Publisher: 59%

Satpol PP Kota Tangsel menggerebek dan menyegel empat tempat hiburan malam yang nekat beroperasi selama Ramadan.

Tangerang Selatan, Beritasatu.com - Satuan Polisi Pamong Praja Kota Tangerang Selatan menggerebek dan menyegel empat tempat hiburan malam yang nekat beroperasi selama Ramadan. Hal itu diungkapkan Kepala Satpol PP Kota Tangsel Oki Rudianto, Minggu .

“Jadi, berdasarkan aduan masyarakat yang menyatakan ada beberapa tempat hiburan malam yang masih buka di bulan Ramadan. Kami langsung bergerak dan mengecek kebenarannya. Ketika kita cek, benar ada empat lokasi hiburan malam yang buka, maka kita langsung bertindak dengan melakukan penggerebekan dan penyegelan,” kata Oki.

Selain beroperasi tanpa izin, lantaran masih dalam Ramadan, THM tersebut juga diduga menjual minuman keras.“Saat kami melakukan penggeledahan, ternyata di lokasi-lokasi tersebut juga kita temukan minuman beralkohol yang kita duga mereka juga jual. Kita sita ribuan botol minuman keras tersebut berikut sound system yang digunakan untuk karaoke, sedangkan lokasinya kita segel,” ujarnya.

Camat Ciputat Bachtiar Pryambodo menyatakan salah satu lokasi THM yang digeledah, ternyata berdiri diatas aset milik Pemerintah Kota Tangsel. Pembongkaran terpaksa dilakukan di lokasi tersebut. “Salah satu tempat hiburan yang kita gerebek ternyata didirikan di lahan aset Pemkot Tangerang Selatan. Kita akan koordinasi dengan pihak Satpol PP untuk melakukan pembongkaran. Ke depan kita akan lakukan pendataan lagi. Kalau memang melanggar perda, maka akan kita tindak,” tegasnya.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

Beritasatu /  🏆 26. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Satpol PP Tangsel Segel Tempat Karaoke yang Beroperasi Saat RamadhanSatpol PP Tangsel Segel Tempat Karaoke yang Beroperasi Saat RamadhanSatpol PP melakukan operasi gabungan bersama jajaran Polisi, TNI, Camat, dan Lurah Ciputat, untuk melakukan penertiban ke empat titik tempat hiburan malam di Tangerang Selatan selama Ramadhan, di antaranya tempat karaoke.
Baca lebih lajut »

Enam Tabung Gas Rumah Makan Diangkut Satpol PPEnam Tabung Gas Rumah Makan Diangkut Satpol PPSatpol PP Padang, amankan enam tabung gas dari rumah makan pelanggar Perda Kota Padang. Satpolpppadang
Baca lebih lajut »

Kepala Satpol PP Kota Makassar Ditangkap Polisi, Diduga Terkait Kasus Tewasnya Pegawai Dishub - Tribunnews.comKepala Satpol PP Kota Makassar Ditangkap Polisi, Diduga Terkait Kasus Tewasnya Pegawai Dishub - Tribunnews.comPenangkapan M Iqbal Asnan diduga terkait kasus penembakan yang menewaskan pegawai Dinas Perhubungan Kota Makassar, Najamuddin Sewang.
Baca lebih lajut »

Kasus Penembakan Pegawai Dishub Makassar, Polisi Tangkap Kepala Satpol PPKasus Penembakan Pegawai Dishub Makassar, Polisi Tangkap Kepala Satpol PPPolisi menangkap Kepala Satpol PP Makassar berinisial IA yang diduga terlibat dalam penembakan yang menewaskan pegawai Dishub.
Baca lebih lajut »

Satpol PP Depok Amankan 16 Orang Diduga Prostitusi di Rumah KontrakanSatpol PP Depok Amankan 16 Orang Diduga Prostitusi di Rumah Kontrakan16 orang diduga terlibat praktik prostitusi itu diamankan dari rumah kontrakan di Jl Juanda, Kota Depok, Jumat (15/4/2022) malam.
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-10 21:24:13