Sandiaga Uno Gurau Minta Nadiem Bagi-bagi Untung dari GoTo
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno berharap agar harga saham GOTO terus meningkat. Sambil berkelakar, dia ingin juga kecipratan keuntungan yang didapat Nadiem sebagai pemilik GOTO.
"Decacorn kita sudah melantai di bursa. Mudah-mudahan harga sahamnya naik. Sudah naik belum? sudah yah. Alhamdulillah, bagi-bagi dong kalau untung," canda Sandiaga di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,Bicara investasi, kata Sandiaga skala ekonomi Indonesia saat ini sudah lebih baik dari Australia. Saat ini Indonesia sudah memiliki 12 perusahaan perintis yang masuk kategori unicorn. Sedangkan Australia, baru 4 perusahaan unicorn.
Sebelumnya, sambil bergurau Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto meminta Nadiem harus kembali melaporkan harta kekayaan. Mengingat adanya peningkatan aset dari IPO atau Initial Public Offering GOTO. "Menteri Nadiem Makarim, Menteri yang laporannya, harus lapor lagi karena ada peningkatan aset hari ini," katanya disambut tawa peserta IPO, Jakarta, Senin .
Airlangga menuturkan nilai ekonomi digital di Indonesia tertinggi di Asia Tenggara. Tercatat pada 2021 nilai ekonomi digital di Indonesia sekitar USD 70 miliar dan diperkirakan di 2025 mencapai USD146 miliar.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
CEO GOTO: Inovasi Bakal Bikin Harga Saham GOTO Terus Berkembang | Market - Bisnis.comCEO Group GOTO Andre Soelistyo mengatakan GOTO mengeksekusi strategi bisnis perseroan selanjutnya.
Baca lebih lajut »
Besok Resmi Masuk Bursa, Gojek Tokopedia (GOTO) Raih Dana IPO Rp13,7 Triliun | Market - Bisnis.comGOTO melepas 40,6 miliar dengan harga penawaran saham Rp338 per saham sehingga meraih dana IPO mencapai Rp13,73 triliun.
Baca lebih lajut »
GOTO Resmi Listing di BEI, Ketahui Harga Sahamnya hingga Kapitalisasi PasarSimak sederet fakta GOTO yang resmi listing di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Baca lebih lajut »
GoTo Gojek Tokopedia Resmi Melantai Hari Ini, Berikut Prediksi AnalisDirektur PT Anugerah Mega Investama Hans Kwee memprediksi saham GoTo bakal naik sehari sampai tiga hari. Setelah itu?
Baca lebih lajut »
Resmi Masuk Bursa Hari Ini, GoTo Raih Dana IPO Rp13,7 TriliunCalon emiten PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) akan melakukan pencatatan saham perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, Senin (10/4/2022).
Baca lebih lajut »
GoTo Resmi Melantai di BEI, IHSG Pagi Meroket Tembus Level Psikologis 7.300Pukul 09.02 WIB, IHSG berada pada level 7.327,38 atau naik 116,54 poin (1,6 persen)
Baca lebih lajut »