Ada update baru seputar kabar Ruud van Nistelrooy bergabung dengan staff kepelatihan Manchester United.
Sang mantan striker dikabarkan sudah tiba di Inggris untuk menuntaskan kepindahannya. Van Nistelrooy bisa dikatakan adalah legenda Manchester United . Ia sempat lima tahun membela Setan Merah dan menjadi salah satu mesin gol paling mematikan dalam sejarah United. Van Nistelrooy yang saat ini lagi menganggur dikabarkan akan kembali ke Old Trafford. Ia mendapatkan ajakan dari Erik Ten Hag untuk masuk dalam staff kepelatihan Setan Merah.
Ia mengunjungi markas latihan Manchester United, Carrington. Pasalnya mulai hari ini Erik Ten Hag menggelar sesi pra musim. Van Nistelrooy seharusnya sudah bekerja pada hari ini. Namun sayang ia masih belum bisa ikut melatih para pemain Manchester United. Menurut laporan itu, alasan mengapa Van Nistelrooy belum bisa kerja karena izin kerjanya belum selesai. Saat ini Manchester United masih mengurus izin kerjanya dengan aparat setempat. Namun penundaan ini diyakini tidak akan berlangsung lama.
Manchester United Ruud Van Nistelrooy Berita Manchester United Berita Liga Inggris Gosip Transfer
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Dua Pelatih Asal Belanda Gabung Tim Pelatih Manchester United, Salah Satunya Ruud van NistelrooyManchester United dikabarkan akan kedatangan dua pelatih baru, salah satunya adalah Ruud van Nistelrooy.
Baca lebih lajut »
Koneksi Belanda, ETH Rayu Ruud van Nistelrooy Balik ke Manchester United Jadi Staf PelatihVan Nistelrooy sebelumnya sempat jadi pelatih kepala PSV selama satu musim.
Baca lebih lajut »
Manchester United Bujuk Ruud van NistelrooyManchester United coba untuk membujuk Ruud van Nistelrooy untuk datang. Mereka ingin menjadikan mantan penyerang Timnas Belanda itu masuk jajaran asisten Erik ten Hag.
Baca lebih lajut »
Van Nistelrooy Comeback, Eks Rekan Setim Minta Arda Guler Diboyong ke Manchester UnitedEks penyerang Manchester United ini punya 'pemain titipan' untuk direkrut klub pada bursa transfer musim panas ini.
Baca lebih lajut »
Susul Van Nistelrooy, Manchester United Datangkan Pelatih Baru Lain dari BelandaManchester United berniat merekrut pelatih dari Go Ahead Eagles untuk menyusul Van Nistelrooy.
Baca lebih lajut »
Jika Jadi ke MU, Ini Tugas Khusus Ruud van NistelrooyRuud van Nistelrooy diminati MU untuk duduk di kursi staf pelatih. Diyakini, ada satu tugas khusus Van Nistelrooy buat para penyerang Setan Merah nanti!
Baca lebih lajut »