Resmi Diperkenalkan MU, Casemiro Klaim Gabung Bukan karena Uang |Republika Online

Indonesia Berita Berita

Resmi Diperkenalkan MU, Casemiro Klaim Gabung Bukan karena Uang |Republika Online
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 republikaonline
  • ⏱ Reading Time:
  • 45 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 21%
  • Publisher: 63%

Kedatangan Casemiro ke MU untuk memenangkan pertandingan dan gelar.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Casemiro telah resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United sebelum pertandingan MU melawan Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris musim 2022/2023, di Stadion Old Trafford, Selasa dini hari WIB. Ia bergabung dari Real Madrid dengan biaya transfer 70 juta poundsterling dan dikontrak selama empat tahun.

Baca Juga "Orang-orang yang berpikir itu salah, mereka tidak mengenal saya sama sekali. Klub selalu memperlakukan saya dengan sangat baik. Ini keputusan saya, jalan saya,” kata Casemiro dilansir dari BBC, Selasa. Setelah berbicara dengan pelatih MU Erik ten Hag, Casemiro tak sabar segera bekerja sama dengan Ten Hag beserta staf dan rekan-rekan barunya. Sang gelandang bertahan ini menegaskan kedatangannya ke MU untuk memenangkan pertandingan dan gelar. Ia ingin menghadirkan kebanggaan di hati para penggemar.

Casemiro menjalani karier manisnya selama sembilan tahun bersama Madrid. Sejak bergabung dari Sao Paolo pada 2013, ia membantu Madrid memenangkan lima kali gelar Liga Champions, tiga La Liga Spanyol, dan satu gelar Copa del Rey. Ia mencatatkan penampilan ke-336 untuk Madrid saat meraih kemenangan atas Almeria pada laga pembuka La Liga musim ini.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

republikaonline /  🏆 16. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama



Render Time: 2025-03-07 01:19:51