Rekap Hasil Vietnam Open 2022: 5 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Semifinal TempoSport
TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia berhasil menambah satu wakil ke semifinal Vietnam Open 2022. Pasangan ganda putra Sabar Karyaman Gutama / Moh. Reza Pahlevi Isfahani berhasil menyusul empat wakil lainnya yang telah terlebih dahulu menggenggam tiket ke empat besar.Tampil di partai pamungkas Lapangan 4, Sabar / Reza menunjukkan permainan militan untuk menumbangkan wakil Jepang, Mahiro Kaneko / Keigo Sonoda.
Dengan demikian, Indonesia sukses meloloskan lima wakil ke babak empat besar yang akan digelar pada Sabtu, 1 Oktober 2022.Tim Merah Putih bahkan telah memastikan satu tempat di final ganda campuran setelah Dejan Ferdinansyah / Gloria Emanuelle Widjaja berjumpa dengan Zachariah Josiahno Sumanti / Hediana Julimarbela.