Puan Maharani: Kalau Ada yang Ingin Saya Menjadi Presiden, ya Alhamdulillah: Puan menegaskan dirinya menyerahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri apakah akan diusung atau tidak.
Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani kerap diteriaki sebagai calon presiden saat kunjungan ke daerah. Terakhir dia didoakan menjadi presiden ketika mendatangi Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Jumat .
Puan berjanji akan berupaya memfasilitasi harapan wanita-wanita tani Desa Haurngombong. Dalam kesempatan itu, ia juga memberikan bantuan berupa benih padi dan benih jagung masing-masing untuk 50 Ha, serta benih pisang cavendish dan benih jagung manis masing-masing untuk 30 Ha. 2 dari 3 halamanMinta Kader BersabarKetua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani meminta kader untuk bersabar menunggu keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Namun, Puan yakin Megawati akan memilih calon presiden yang sudah berdarah untuk PDIP.
"Maka itu sekarang saya datang ke sini. Apalagi kita tahu bahwa Jawa Barat adalah bagian dari kunci penting kemenangan Pemilu. Jawa barat ini kandang banteng!" ujar ketua DPR RI ini.3 dari 3 halamanMinta Jaga KekompakanPuan juga menyesalkan suara PDIP turun di Jawa Barat dalam beberapa pemilu terakhir. Ia meminta kader PDIP di tanah Pasundan untuk menjaga kekompakan dan tidak egois.