Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono mengungkapkan ada pihak yang meminta penonaktifan Gus Muhdlor sebagai Bupati Sidoarjo ditunda.
"Iya, kemarin ada permintaan ditunda, tetapi kita pelajari kembali ya kalau memang sudah jadi tersangka," kata Adhy di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Selasa .Mantan Sekda Provinsi Jatim itu menyebut status Muhdlor sampai saat ini masih menjadi Bupati Sidoarjo . Status penonaktifannya akan dipelajari lebih lanjut sembari menunggu proses hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi .
Namun, Adhy tak mengungkap siapa pihak yang meminta penundaan tersebut. Selain itu Plt Bupati Sidoarjo pengganti Muhdlor juga belum ditunjuk.Adhy sendiri sudah mengetahui bahwa Muhdlor telah memenuhi panggilan KPK di Jakarta hari ini. Dia baru bisa menghadiri pemeriksaan kali ini lantaran dua panggilan sebelumnya menderita sakit dan sempat dirawat di RSUD Sidoarjo Barat.Setelah diperiksa selama 6,5 jam, Muhdlor langsung ditahan KPK terkait kasus dugaan suap dana insentif.
Gus Muhdlor sempat meminta KPK menunggu proses praperadilan yang sedang berjalan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Pada Senin , sedianya PN Jakarta Selatan menggelar sidang praperadilan tersebut namun ditunda selama satu pekan lantaran tim Biro Hukum KPK tidak hadir.
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali Bupati Sidoarjo Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Berita Daerah
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
BREAKING NEWS: KPK Tetapkan Bupati Sidoarjo Gus Mudhlor Tersangka Korupsi Potongan Dana InsentifPengembangan tersebut berujung dengan penetapan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali atau Gus Muhdlor sebagai tersangka.
Baca lebih lajut »
KPK Tetapkan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Tersangka Korupsi Pemotongan InsentifKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menetapkan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor atau Gus Muhdlor tersangka korupsi.
Baca lebih lajut »
Gus Muhdlor Bakal Ajukan Praperadilan, Gugat Penetapan Tersangka KPKBupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor tetap menghormati proses hukum yang sedang dilakukan KPK.
Baca lebih lajut »
KPK Imbau Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Kooperatif Hadiri Pemeriksaan Hari IniKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengimbau Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor menghadiri pemeriksaan
Baca lebih lajut »
20 Ribu Buruh di Jatim Bakal Geruduk Kantor Gubernur Jatim Peringati May DayWakil Sekretaris DPW Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Nuruddin Hidayat menyebut, sebanyak 20 ribu buruh di ring 1 Jatim yang tergabung dalam beberapa organisasi akan turun ke jalan melakukan aksi memperingatan Hari Buruh atau May Day yang dipusatkan di Kantor Gubernur Jatim, Surabaya.
Baca lebih lajut »
Pj Gubernur Jatim sebut pelaksanaan redistribusi tanah capai 73 persenPenjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menyebut bahwa pada Pemprov Jatim memiliki target pelaksanaan redistribusi tanah sebanyak 14.129 bidang pada ...
Baca lebih lajut »