Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat piutang pembiayaan multifinance masih tumbuh 16,37% hingga Juni 2023.
Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan dan Dana Pensiun OJK, Ogi Prastomiyono menerangkan, pertumbuhan ini didukung dua jenis pembiayaan, yaitu piutang pembiayaan modal kerja dan piutang pembiayaan investasi."Pertumbuhan piutang pembiayaan relatif cukup tinggi sebesar 16,37% year on year pada Juni 2023 menjadi sebesar Rp 444,52 triliun," terang Ogi dalam Konferensi Pers Hasil Rapat Dewan Komisioner Bulan OJK, Kamis .
Begitu juga lini piutang pembiayaan investasi yang terbilang masih mengalir deras. Pembiayaan investasi naik 17,57% , dari Rp 127,60 triliun pada Juni 2022 menjadi Rp 150,01 triliun per Juni 2023.Di samping itu, lini bisnis dengan kontributor terbesar bagi multifinance yakni piutang pembiayaan multiguna juga masih membukukan kinerja positif meski di bawah rata-rata pertumbuhan.
Pembiayaan multiguna tercatat naik 12,52% pada Juni 2023 menjadi Rp 229,60 triliun, dibandingkan Juni 2022 sebesar Rp 204,55 triliun. Demikian juga kinerja dari piutang pembiayaan berbasis syariah, tercatat naik sebesar 26,82% per Juni 2023 menjadi Rp 21,40 triliun, dari sebelumnya Rp 16,87 triliun.Sementara, lini pembiayaan berdasarkan persetujuan OJK yang tercatat turun tipis 0,31% , dari Rp 478 miliar menjadi Rp 476 miliar.
Terlepas dari berlanjutnya tren positif dari pembiayaan, Ogi mengungkapkan, profil risiko sektor multifinance masih terjaga dalam rentang yang terukur. Pembiayaan bermasalah atauNPF tersebut, meningkat dari bulan Mei 2023 sebesar 2,63%. Adapun peningkatan sejatinya telah terjadi sejak awal tahun ini. Di sisi lain, multifinance berada di rentang 2,27 kali pada Juni 2023, atau naik dari bulan sebelumnya pada rentang 2,20 kali.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Rencana Pembagian Venue Piala Dunia U-17 2023: Jakarta 2 Grup, Bandung 2 Grup, Solo 1 Grup, Surabaya 1 Grup - Bola.netRencana Pembagian Venue Piala Dunia U-17 2023: Jakarta 2 Grup, Bandung 2 Grup, Solo 1 Grup, Surabaya 1 Grup
Baca lebih lajut »
Formasi CPNS & PPPK 2023 Ditetapkan, Guru Honorer Mungkin Kecewa, Teknis LumayanBerikut ini formasi CPNS 2023 dan formasi PPPK 2023, yang mungkin membuat guru honorer kecewa berat. CPNS2023 PPPK ASN Honorer
Baca lebih lajut »
Hasil Australian Open 2023 Terbaru: Jonatan Christie Tersingkir di 16 BesarSetelah kalah di 16 besar Australian Open 2023, Jonatan Christie mengalihkan fokus ke Kejuaraan Dunia 2023.
Baca lebih lajut »
PNM Berdayakan 14,6 Juta Perempuan per Juni 2023Mimpi PT Permodalan Nasional Madani (PNM) untuk mengangkat derajat perempuan prasejahtera Indonesia bukan lagi sekadar angan.
Baca lebih lajut »