Pihak berwenang di negara bagian Florida, AS telah membuka penyelidikan kriminal dan perdata atas runtuhnya gedung kondominium tepi laut, yang menewaskan sedikitnya 28 orang dan 117 orang belum ditemukan.
Sementara upaya pencarian berlanjut untuk mencari tanda-tanda kehidupan di puing-puing yang gedung yang ambruk di Champlain Towers South, seminggu setelah ambruk, proses untuk mencari jawaban kejadian itu dan siapa yang harus bertanggung jawab, sedang berlangsung dalam sistem hukum negara bagian Florida.
“Kita layak untuk bisa masuk ke gedung tanpa khawatir akan runtuh di sekitar kita dan mengetahui bahwa orang yang kita cintai bisa tidur di malam hari tanpa khawatir akan jatuh 12 lantai ketika mereka tidur,” kata Jeffrey Goodman, yang kantornya berbasis di Philadelphia dan mengajukan gugatan atas nama anak-anak warga yang hilang.
Hakim berharap gugatan itu bisa diselesaikan dengan cepat, mungkin dalam waktu satu tahun. Setelah itu ia akan memberi wewenang kepada penerima, pengacara Michael Goldberg, untuk memberikan masing-masing $10.000 kepada penghuni kondominium itu dan $2.000 untuk menutupi biaya pemakaman.Pengacara Robert Mongeluzzi, yang juga mewakili keluarga Rosenberg dan berupaya mendapat akses ke lokasi tersebut, mengatakan kasus seperti ini bukan hanya tentang uang.
Satu kasus sebelumnya yang mungkin secara hukum setara, menyangkut keruntuhan dinding bangunan 2013 di Philadelphia yang sedang dihancurkan. Gedung itu jatuh ke toko "Salvation Army" di dekatnya. Penghancuran itu menewaskan enam orang dan melukai 13, dengan seorang perempuan ditemukan hidup 13 jam kemudian dan kehilangan kedua kakinya. Ia terpaksa menjalani lebih dari 30 operasi sebelum meninggal tahun ini.