Seorang warga negara Amerika Serikat, LRS (67) ditangkap Polda Kalbar karena kedapatan memesan paket narkotika jenis cannabis...
Gembong menerangkan penangkapan berawal saat adanya informasi dari kantor Bea Cukai Pontianak, yakni pada Jumat, 6 April 2020 sekitar pukul 13.00 WIB."Tim Subdit 1 menerima informasi dari Kantor Bea Cukai Pontianak bahwa ada paket yang berasal dari Amerika Serikat yang diduga berisi narkotika jenis ganja cair," katanya.
Informasi tersebut ditindaklanjuti dengan menyita paket dan melakukan pemeriksaan ke Puslabfor Polri di Jakarta. Selanjutnya dilakukan penyelidikan alamat penerima oleh Tim Subdit 1 Direktorat Narkoba."Kita menuju alamat tujuan pengiriman, yaitu di BLKI Pontianak Tenggara, namun penerima paket atas nama tersebut tidak ada di tempat. Tim kembali melakukan pengumpulan informasi," ungkapnya.
Gembong mengungkapkan, keberadaan LSR baru diketahui pada Jumat, 24 April 2020 di mana yang bersangkuta sedang berada di daerah Serimbu, Kabupaten Landak. Mengetahui lokasi pasti yang bersangkutan, tim Subit 1 melakukan penangkapan terhadap warga negara Amerika Serikat tersebut. "Dari hasil pemeriksaan Puslabfor Polri terkait paket kiriman dari Amerika tersebut, positif mengandung 5F MDMB PICA atau biasa disebut ganja cair," lanjutnya. Saat ini tersangka sudah diamankan di Mako Dit Narkoba Polda Kalbar untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Corona Sangat Keras Menghantam Amerika, 26 Juta Orang Ajukan Tunjangan PengangguranMelambatnya ekonomi akibat wabah virus corona membuat banyak warga Amerika Serikat membutuhkan tunjangan pengangguran Viruscorona
Baca lebih lajut »
Sosiolog Arief Budiman, Kakak Soe Hok Gie Dimakamkan di SalatigaDia meraih gelar Phd nya Ph.D di bidang sosiologi dari Universitas Harvard, Amerika Serikat.
Baca lebih lajut »
Teluk Memanas, Armada Laut Iran Dapat Lampu Hijau untuk Menyerang Kapal AmerikaIran membalas ancaman dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump terkait lalu lintas kapal di Teluk Persia KonflikTeluk
Baca lebih lajut »
KBRI Beri Bantuan ke WNI yang Kena PHK di AmerikaKBRI salurkan bantuan setelah sejumlah WNI terkena PHK menyusul penyebaran virus corona di Amerika Serikat.
Baca lebih lajut »
Taiwan Peringatkan Gelombang Kedua Covid-19Wabah yang terlihat di negara-negara seperti Tiongkok, Eropa, Timur Tengah, Amerika Serikat, dan Afrika, Amerika Latin, dan Asia Tenggara bisa melihat lebih banyak virus di masa depan.
Baca lebih lajut »