Pemerintah akan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) untuk anak yatim piatu, lansia tunggal, dan penyandang disabilitas.
"Kami mendapatkan tambahan anggaran dari Kementerian Keuangan sekitar Rp400 miliar untuk digunakan pada bulan Desember, kami akan menyerahkan kurang lebih targetnya 946.863 anak yatim piatu, per anak mendapat Rp200 ribu per bulan," kata Menteri Sosial Tri Rismaharini dalam konferensi pers di Istana Merdeka Jakarta, Jumat.
"Mereka tidak ada yang merawat, sendirian, jumlahnya ada 334.011 jiwa, itu kita berikan makanan setiap hari, tetapi uangnya bisa dititipkan ke Pak RT atau Pak RW agar mereka setiap hari memberikan makanan, terutama lansia yang sudah tidak berdaya dan mereka tidak ada keluarganya," tambah Mensos. " bulan Desember 2022 kita akan bagikan kepada 98.934 orang. Jadi nilainya per hari Rp21 ribu, kalau yang lansia tunggal itu 31 hari per satu bulan, kemudian penyandang disabilitas 31 hari per satu bulan," ungkap Mensos.
"Tapi sebetulnya yang utama adalah bagaimana mereka yang belum punya data kependudukan, kita harus coba bagaimana lakukan percepatan. Karena itu, kami menjalin kerja sama dengan Dukcapil untuk mempercepat, tapi memang harus ada keterlibatan semua pihak, bukan hanya pemerintah pusat," tambah Mensos.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Disindir Keras AHY soal BLT, Risma: Saat Ini Kondisi Negara Sedang Tidak StabilDisindir Keras AHY soal BLT, Risma: Saat Ini Kondisi Negara Sedang Tidak Stabil: Risma Tanggapi Sindiran AHY soal BLT di Era SBY Dikritik Tapi Dipakai Pemerintah
Baca lebih lajut »
Kapan BLT UMKM 2022 Bisa Dicairkan? Berapa Besarannya? Ini BocorannyaPemerintah sedang mematangkan mekanisme pencairan bantuan langsung tunai untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (BLT UMKM).
Baca lebih lajut »
BLT BBM Sudah Cair! Mensos Wanti-Wanti Masyarakat Jangan Dipakai untuk Beli Rokok - Pikiran-Rakyat.comBantu kebutuhan masyarakat, Mensos Tri Rismaharini menegaskan bahwa BLT BBM jangan dipakai untuk beli rokok.
Baca lebih lajut »
Waduh, Suharso Sebut Ada Eselon 1 yang Terima BLTSuharso Monoarfa menekankan pentingnya pemutakhiran data yang benar-benar memiliki akurasi yang tinggi dan lengkap agar program perlinsos tepat sasaran.
Baca lebih lajut »