Peluang Investasi Pariwisata Gunung Gajah Mungkur di Sukoharjo

Indonesia Berita Berita

Peluang Investasi Pariwisata Gunung Gajah Mungkur di Sukoharjo
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 mediaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 58 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 27%
  • Publisher: 92%

Namun kenyataannya masih banyak orang yang belum mengetahui keindahan alam di Sukoharjo, salah satunya Gunung Gajah Mungkur.

KABUPATEN Sukoharjo termasuk karisidenan Surakarta , Jawa Tengah, yang sangat strategis di tengah-tengah Pulau Jawa berpenduduk 150 juta jiwa . Dilalui jalan tol dan lokasinya juga dekat dengan bandara, stasiun kereta api, dan terminal bus, Sukoharjo menjadi alternatif wisata yang tepat, terutama keindahan alamnya yang menakjubkan.

"Karena saya dari desa, lahir di desa, saya ingin berjuang membangun desa saya. Kondisi desa saya masih tertinggal jauh. Jadi saya mau buat pariwisata. Sebenarnya desa saya memiliki pemandangan alam yang indah sekali. Saya ingin masyarakat Indonesia bisa melihat nya," tutur Machmud Luthfi Huzain dalam keterangan resmi, Minggu .

Ia telah memiliki total 12 perusahaan yang bergerak pada bidang bioteknologi, kesehatan, kecantikan, pertanian, properti, aplikasi, dan kini juga mulai merambah pada bidang pariwisata. Pemilik dari akun Instagram @machmudhuzain ini menuturkan bahwa ia telah membeli lahan seluas 28 hektare untuk membangun pariwisata di desanya.

"Akses selama ini melalui Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri. Tapi ini kurang strategis. Jadi saya bertekad untuk membuat jalan tembus dari kaki gunung Gajah Mungkur, Desa kedungsono, sampai puncak sejauh 2 kilometer," kata Machmud. "Mohon dukungannya, terutama pemerintah serta Bapak Presiden Jokowi, dan dalam hal ini Kementerian Pariwisata Bapak Sandiaga Uno juga pemda setempat untuk ikut serta mendukung pariwisata yang akan kami bangun ini.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

mediaindonesia /  🏆 2. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama



Render Time: 2025-03-26 03:44:21