PSBB di Kota Tasikmalaya dilakukan di setiap kecamatan.
REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Pemerintah Kota Tasikmalaya tak segan memberi sanksi bagi pelanggar pembatasan sosial berskala besar . PSBB di Kota Tasikmalaya dilakukan secara menyeluruh di setiap kecamatan. Baca Juga Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman mengatakan, sanksi yang akan diberikan untuk pelanggar bisa berupa teguran atau bahkan pencabutan izin usaha. Karena itu, ia meminta masyarakat mematuhi aturan selama PSBB. Budi meminta masyarakat sadar mematuhi anjuran pemerintah.
Ia menilai, PSBB yang telah berlaku di beberapa daerah lainnya berhasil menekan angka peningkatan kasus Covid-19."Kita belajar dari DKI Jakarta dan Bodetabek. Di sana tren kasus Covid-19 turun," kata dia. Menurut dia, saat ini tren penambahan kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya dalam dua pekan terakhir cenderung landai. Tercatat, sejak 21 April hanya ada penambahan dua kasus positif Covid-19.
Saat ini, total kasus pasien positif di Kota Tasikmalaya berjumlah 31 orang. Sebanyak 11 orang dinyatakan sembuh, 17 masih dalam perawatan, dan tiga orang meninggal dunia.Budi mengatakan, PSBB di Kota Tasikmalaya dan seluruh wilayah Provinsi Jawa Barat akan berlaku mulai Rabu . Namun, jika dalam 14 hari PSBB tak membawa dampak berarti, penerapannya akan diperpanjang.BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Persepektif Republika.co.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Pelanggar PSBB Sebut Nama Wali Kota, Bima Arya: Dia Senior SayaWali Kota Bogor, Bima Arya, angkat bicara sebab namanya disebut oleh pria bernama Endang Wijaya dalam sebuah video viral terkait pelanggaran PSBB di pos pemeriksaan Empang, Kota Bogor.
Baca lebih lajut »
Kota Tasikmalaya Susun Aturan Terkait Penerapan PSBBSebelumnya Pemerintah Kota Tasikmalaya sudah menerapkan berbagai pembatasan seperti proses belajar mengajar, aktivitas tempat kerja hingga kegiatan keagamaan.
Baca lebih lajut »
Pria di Kota Bogor Mengamuk saat PSBB, Wakil Wali Kota : Padahal Gak Usah Ngotot - Tribunnews Bogorpria mengamuk di hadapan sejumlah petugas gabungan yang melakukan pengawasan Pembatasan Sosial Berskala Besar
Baca lebih lajut »
Ini Isi Surat Edaran Wali Kota Surabaya Selama PSBB di Kota SurabayaRisma mengimbau masyarakat Surabaya melaksanakan beberapa arahan dalam SE yang ditandatangani pada 30 April 2020 itu. TriRismaharini
Baca lebih lajut »
PSBB: Pelanggar Jam Malam di Sidoarjo Diminta Rapid TestPARA pelanggar aturan jam malam pembatasan sosial berskala besar (PSBB) ini dibawa ke Mapolresta Sidoarjo. Sebab banyak yang tak membawa surat-surat kendaraannya dan jalani rapid test.
Baca lebih lajut »