PBB: Kedua Pihak Yang Berperang di Libya Setujui Pembicaraan Gencatan Senjata

Indonesia Berita Berita

PBB: Kedua Pihak Yang Berperang di Libya Setujui Pembicaraan Gencatan Senjata
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 voaindonesia
  • ⏱ Reading Time:
  • 50 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 23%
  • Publisher: 63%

Pihak-pihak yang berperang di Libya telah sepakat untuk memulai kembali pembicaraan gencatan senjata, kata misi PBB di Libya, Senin malam (1/6), setelah pertempuran berpekan-pekan dekat ibu kota, Trip

Dalam sebuah pernyataan tertulis yang diposkan daring, Misi Dukungan PBB di Libya mengatakan, mereka menyambut rencana kedua pihak yang berperang untuk melanjutkan kembali pembicaraan berdasarkan pertemuan 5+5 – istilah yang merujuk pada pertemuan yang melibatkan lima pejabat tinggi dari masing-masing pihak.

Tentara Nasional Libya yang dikomandoi Khalifa Haftar telah melangsungkan serangan sejak April 2019 untuk merebut Tripoli, yang dikuasai Pemerintah Kesepakatan Nasional yang diakui masyarakat internasional.Dalam beberapa pekan terakhir, GNA yang didukung Turki, telah berhasil mengusir LNA ke luar dari beberapa wilayah di Barat Laut dan di ibu kota. Namun, LNA yang didukung Uni Emirat Arab, Rusia dan Mesir, mengatakan berhasil merebut kembali beberapa wilayah di antaranya, Senin.

Dua kesepakatan gencatan senjata telah dicapai sebelumnya tahun ini namun pertempuran masih berlanjut. Utusan PBB Ghassan Salame mengundurkan diri Maret lalu dan Dewan Keamanan PBB belum memilih penggantinya sehingga memperumit usaha-usaha perdamaian. Intervensi asing di Libya telah memperuncing pertempuran di Libya karena melibatkan senjata-senjata berkekuatan dahsyat. Pekan lalu, AS mengatakan, Rusia telah menerbangkan sedikitnya 14 jet tempur ke pangkalan udara LNA di bagian tengah Libya.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

voaindonesia /  🏆 15. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

PBB Sebut Libya Sepakat Memulai Perundingan Damai |Republika OnlinePBB Sebut Libya Sepakat Memulai Perundingan Damai |Republika OnlinePihak yang bertikai di Libya disebut siap memulai perundingan gencatan senjata
Baca lebih lajut »

PBB: Setiap Langkah Israel Picu Instabilitas di Tepi Barat |Republika OnlinePBB: Setiap Langkah Israel Picu Instabilitas di Tepi Barat |Republika OnlinePenarikan Palestina dari perjanjian bilateral akan mengubah dinamika lokal.
Baca lebih lajut »

PBB Minta Kematian George Floyd Diselidiki Secara Menyeluruh |Republika OnlinePBB Minta Kematian George Floyd Diselidiki Secara Menyeluruh |Republika OnlinePihak berwenang harus menahan diri dalam menanggapi demonstran.
Baca lebih lajut »

PBB Minta Aparat AS Tahan Diri Tangani Demonstran |Republika OnlinePBB Minta Aparat AS Tahan Diri Tangani Demonstran |Republika OnlineAparat AS dinilai gunakan kekuatan berlebihan dalam menangani massa.
Baca lebih lajut »

PBB Harapkan $2,4 Miliar dari Konferensi Donor YamanPBB Harapkan $2,4 Miliar dari Konferensi Donor YamanPekerja bantuan PBB di Yaman mengatakan mereka akan meminta lebih dari $ 2,4 miliar pada konferensi internasional untuk membantu Yaman, Selasa (2/6), di Arab Saudi. Para pejabat kemanusiaan di lapan
Baca lebih lajut »

Sekjen PBB Serukan Demontrasi Damai di ASSekjen PBB Serukan Demontrasi Damai di ASMenurutnya, di Amerika Serikat, seperti di negara lain mana pun di dunia, keanekaragaman adalah kekayaan dan bukan ancaman.
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-01 10:34:47