Total perbincangan terkait Covid-19 mencapai 88.038 ribu.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- NoLimit Indonesia mengeluarkan hasil riset terbaru terkait topik yang meramaikan perbincangan media sosial sepanjang tahun 2021. Hasilnya riset dari perusahaan berbasis teknologi yang telah memantau percakapan media sosial sejak tahun 2010 itu, ada 20 topik yang ramai diperbincangkan oleh warganet sepanjang tahun ini.
“Yang menjadi perhatian warganet adalah peningkatan kasus Covid-19. Selain peningkatan kasus, ada juga perbincangan terkait vaksinasi, tapi total perbincangan dan jangkauannya tidak setinggi perbincangan terkait lonjakan kasus Covid-19,” kata Aqsath saat memaparkan temuan riset NoLimit, Senin . Aqsath mengatakan, selain Covid-19, yang juga ramai jadi perbincangan adalah terkait kebocoran data, khususnya 279 juta data penduduk negara Indonesia yang bocor di dunia maya. Perbincangan ini mulai meningkat pada tanggal 20 Mei 2021, di mana puncaknya pada tanggal 21 Mei 2021 dengan 2,534 perbincangan di media sosial.
Di sisi lain, pada tanggal 30 Agustus 2021, terdapat juga isu terkait kebocoran data lainnya, di mana lebih spesifiknya adalah terkait Aplikasi Health Alert Card versi pertama. 16,998 perbincangan di media sosial bertanya-tanya terkait instansi yang bertanggung jawab atas segala kebocoran data pada aplikasi ini.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Update Covid-19: Lawan Omicron, Total Vaksinasi Capai 268.543.258Berikut update Covid-19, 26 Desember 2021. Selengkapnya: 👇 UpdateCovid19
Baca lebih lajut »
Kembali Bertambah, Total Kasus Covid-19 dengan Varian Omicron Jadi 46Kasus baru varian omicron tersebut sebagian besar berasal dari para pelaku perjalanan internasional.
Baca lebih lajut »
RM dan Jin BTS Positif Covid-19 Usai Kembali dari Amerika SerikatRM dan Jin BTS terdeteksi positif Covid-19 setelah bepergian di Amerika Serikat.
Baca lebih lajut »