Rerie Lestari ditunjuk sebagai Wakil Ketua MPR dari NasDem di periode mendatang.
Jakarta, Beritasatu.com - Partai NasDem mengajukan Rachmat Gobel sebagai pimpinan DPR periode 2019-2024. Dengan demikian, Gobel akan menjadi satu dari lima orang juru bicara parlemen di periode mendatang bersama wakil dari PDI Perjuangan, Golkar, PKB, serta Gerindra.
Sebelumnya, Gerindra sudah memastikan Sufmi Dasco Ahmad akan menjadi wakil ketua di DPR RI periode depan."NasDem sudah menunjuk pimpinan DPR RI dalam hal ini wakil ketua DPR RI adalah Bapak Rachmat Gobel," kata Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny G Plate di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin .
Di sisi lain, sebagai Wakil Ketua MPR dari NasDem di periode mendatang, pimpinan partai itu sudah menunjuk Rerie Lestari Moerdijat. Plate mengungkapkan alasan partainya memilih Gobel dan Moerdijat sebagai pimpinan di parlemen. Keduanya dinilai memiliki kompetensi dan kapasitas, dan integritas yang terjaga.Nantinya komposisi pimpinan DPR dan MPR akan dibahas bersama sembilan partai politik lainnya. Menurut Plate, posisi ketua DPR sudah dipastikan untuk partai pemenang pemilu, yaitu PDI Perjuangan. Sedangkan, kursi ketua MPR menunggu hasil musyawarah mufakat kesembilan fraksi di Parlemen.
"Kalau saja MPR gagal melakukan musyawarah dalam menentukan pimpinan sama dengan mengkhianati semangat revisi UU MD3," ujarnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
NasDem Tunjuk Rachmat Gobel Jadi Pimpinan DPRPartai NasDem akan mendapat satu kursi pimpinan DPR periode 2019-2024. Partai pimpinan Surya Paloh itu menunjuk eks Mendag Rachmat Gobel untuk posisi tersebut. RachmatGobel NasDem
Baca lebih lajut »
NasDem Tunjuk Rachmat Gobel Jadi Wakil Ketua DPRPartai NasDem telah menunjuk Rachmat Gobel sebagai Wakil Ketua DPR periode 2019-2024.
Baca lebih lajut »
NasDem tunjuk Rachmat Gobel jadi Wakil Ketua DPRSekretaris Jenderal DPP Partai NasDem Jhonny G Plate mengatakan partainya telah menunjuk Rachmat Gobel sebagai Wakil Ketua DPR RI dan Lestari Mukdijat sebagai ...
Baca lebih lajut »
NasDem Ajukan Gobel Jadi Calon Ketua DPRAlasan pemilihan itu karena Surya merasa Gobel memiliki catatan positif selama menjadi kader Partai Nasdem.
Baca lebih lajut »
NasDem Tunjuk Lestari Moerdijat Jadi Pimpinan MPR 2019-2024Partai NasDem mengajukan nama Rachmat Gobel untuk mengisi kursi Wakil Ketua DPR periode 2019-2024. Selain itu, kursi pimpinan MPR akan diberikan NasDem kepada kader perempuan yaitu Lestari Moerdijat. NasDem MPR
Baca lebih lajut »
Nasdem Dukung Kader Golkar Jadi Ketua MPR 2019-2024Partai Nasdem akan mendukung siapa pun yang diajukan Partai Golkar untuk menjadi ketua MPR, siapakah dia?
Baca lebih lajut »