Varane dijadwalkan menjalani tes kesehatan dalam beberapa hari ke depan serta memfinalisasi kesepakatan kontrak untuk merampungkan kepindahannya ke Old Trafford.
MANCHESTER United telah mencapai kesepakatan transfer untuk mendatangkan Raphael Varane dari Real Madrid. Hal itu dilaporkan klub Liga Primer Inggris itu, Rabu dini hari WIB.
MU tidak mengumumkan rincian kesepakatan transfer Varane, tetapi media-media Eropa melaporkan Setan Merah membayar sebesar 34 juta pound sterling kepada Real Madrid disertai beberapa klausul tambahan untuk bek berusia 28 tahun tersebut. Varane merupakan bek asal Prancis yang sudah membela Real Madrid sejak 2011 setelah diboyong dari RC Lens seharga 11 juta euro .
Bersama Los Blancos, Varane membukukan 360 penampilan di semua kompetisi dan menyumbangkan 17 gol serta memenangi sedikitnya 18 trofi termasuk empat trofi Liga Champions dan tiga gelar La Liga. Varane juga merupakan salah satu bek tengah andalan Didier Deschamps di timnas Prancis dan tampil di final saat menjuarai Piala Dunia 2018.
Ia menjadi rekrutan keempat MU di bursa transfer musim ini setelah kiper Tom Heaton, penyerang sayap Jadon Sanchom dan bek Paul McShane yang kembali sebagai pemain merangkap pelatih.Setan Merah akan mengawali musim 2021/22 dengan menjamu Leeds United pada 14 Agustus mendatang.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
MU Tinggal Selangkah Lagi Dapatkan VaraneManchester United dilaporkan tinggal selangkah lagi mendapatkan Raphael Varane dari Real Madrid. Kedua klub disebut segera mencapai kata sepakat.
Baca lebih lajut »
Pindah ke MU, Superstar Real Madrid Raphael Varane Akan Jalani Tes MedisSuperstar Real Madrid Raphael Varane direncanakan menjalani tes medis pada 28 Juli 2021 menjelang kepindahannya ke MU.
Baca lebih lajut »
Setelah Varane, MU Masih Terbuka Datangkan Bek Lain |Republika OnlineRaphael Varane tinggal menjalani tes medis di MU.
Baca lebih lajut »
Man United-Real Madrid Sepakati Transfer Raphael VaraneManchester United segera mendaratkan Raphael Varane. MU baru saja mengonfirmasi kesepakatan transfer Varane dengan Real Madrid.
Baca lebih lajut »
Real Madrid Doakan Varane Beruntung di Manchester UnitedReal Madrid mendoakan Raphael Varane beruntung dalam menjalani karier barunya di Manchester United.
Baca lebih lajut »