Israel menyatakan ada dua kemungkinan sumber tembakan yang menewaskan Abu Akleh.
REPUBLIKA.CO.ID, TEL AVIV -- Militer Israel mengatakan hasil penyelidikan sementara kasus pembunuhan jurnalis Aljazirah Shireen Abu Akleh belum menentukan atau menunjukkan siapa pelaku yang penembakan. Mereka hanya menyebut ada dua kemungkinan sumber tembakan yang menewaskan jurnalis berkebangsaan Palestina tersebut.
Israel dan Palestina telah saling menyalahkan atas insiden terbunuhnya Abu Akleh. Tel Aviv sudah menyerukan penyelidikan bersama untuk mengusut insiden tersebut. Namun Palestina menolak seruan itu. Presiden Palestina Mahmoud Abbas justru menyatakan akan membawa kasus pembunuhan Abu Akleh ke Mahkamah Pidana Internasional .
Media Palestina, Ma’an News Agency, mengungkapkan, 229 organisasi HAM telah menandatangani pernyataan bersama. Di dalamnya mereka menyatakan bahwa tindakan pasukan Israel membidik jurnalis Palestina adalah tindakan disengaja dan direncanakan serta merupakan operasi pembunuhan penuh. “Martir Shireen Abu Akleh adalah korban langsung terorisme negara terorganisasi , yang berperilaku dengan mentalitas geng kriminal,” kata mereka dalam surat pernyataan bersamanya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
AS Kecam Tentara Israel Tembak Mati Jurnalis Shireen Abu Akleh: Penghinaan Kebebasan Pers!Jurnalis berkebangsaan Palestina-AS ini ditembak mati di bagian wajah saat meliput serangan militer Israel di kamp Palestina. Gedung Putih mengecam aksi tentara...
Baca lebih lajut »
Penyelidikan Awal Tunjukkan Abu Akleh Berada 150 Meter dari Tentara Israel |Republika OnlinePenyelidikan awal menunjukkan Shireen Abu Akleh berada 150 meter dari tentara Israel
Baca lebih lajut »
Sosok Shireen Abu Akleh, Jurnalis Veteran Tewas Ditembak IsraelShireen Abu Akleh jurnalis veteran Al Jazeera yang tewas tertembak tentara Israel jadi sorotan. Ia disebut sebagai “salah satu jurnalis terkuat di dunia Arab”. CNNIndonesia detikNetwork
Baca lebih lajut »
Abbas: Israel Bertanggung Jawab Atas Kematian Shireen Abu AklehPresiden Palestina Mahmoud Abbas mengatakan pihak berwenang Israel bertanggung jawab penuh atas pembunuhan reporter veteran Al Jazeera Shireen Abu Akleh. Presiden...
Baca lebih lajut »
230 Organisasi HAM Sebut Abu Akleh Korban Terorisme Israel |Republika OnlineTindakan pasukan Israel membidik jurnalis Palestina adalah disengaja dan direncanakan
Baca lebih lajut »
Profil Shireen Abu Akleh, Jurnalis Al Jazeera yang Tewas Ditembak IsraelShireen Abu Akleh jurnalis Al Jazeera yang tewas ditembak Israel saat meliput operasi militer di Jenin, tepi Barat. Duka bagi dunia, ini profilnya.
Baca lebih lajut »