Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menilai Desa Wisata Pecinan Glodok di Jakarta Barat, Jakarta, memiliki potensi daya tarik wisata budaya dan sejarah mengingat terdapat akulturasi budaya dari Tionghoa, Sunda, Betawi, hingga Jawa.
“Kita sudah melihat berbagai pertunjukan tarian dari Betawi, wushu, dan lainnya. Desa ini memiliki storynomics, yaitu cerita yang akan mampu menarik wisatawan,” ujar dia saat di kawasan tersebut lewat keterangan resmi, Jakarta, Senin.
Di desa itu, terdapat bangunan yang memiliki arsitektur unik dan ornamen-ornamen China. Di antaranya Pancoran Chinatown Point, destinasi baru dan tempat strategis bersejarah di Pusat Kota yang memadukan bangunan hunian klasik-elegan dengan area komersial serta Citywalk dan mal tematik. Dari segi kesenian, desa wisata tersebut memiliki tanjidor, ondel-ondel, silat beksi, barongsai. Kemudian ragam budaya seperti Cap Go Meh, Candra Naya, dan Klenteng Toa Se Bio.
Sandiaga turut mengunjungi “Toa Se Bio”, sebuah Klenteng untuk melihat ritual pengobatan Tang Sin yang merupakan pengobatan tradisional spiritual pada saat Cap Go Meh dan Hari Ulang Tahun Klenteng Toa Se Bio. Ia juga melakukan Fang Sen atau pelepasan burung sejumlah 53 ekor.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Kemenparekraf Jadikan Pecinan Glodok Sebagai Salah Satu Desa WisataKemenparekraf menjadikan Pecinan Glodok sebagai salah satu desa wisata yang diharapkan memotivasi serta menggali potensi dan menjadi penggerak ekonomi
Baca lebih lajut »
Pecinan Glodok Masuk 50 Besar Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno berkunjung ke Desa Wisata Pecinan Glodok, Minggu sore.
Baca lebih lajut »
Sandiaga: Partisipasi Masyarakat Penting untuk Pengembangan Desa WisataMenparekraf Sandiaga Uno menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam mendukung pengembangan desa wisata untuk mendorong kebangkitan ekonomi.
Baca lebih lajut »
Masuk dalam ADWI 2022, Inilah Potensi Desa Wisata Buwun Sejati di Lombok BaratPulau Lombok beberapa tahun belakangan ini menjadi salah satu wilayah yang terkenal sebagai destinasi wisata. Pulau Lombok beberapa tahun belakangan ini menjadi...
Baca lebih lajut »
Gubernur Jatim Resmikan Zona KIP di Desa Wisata Poetoek Soeko MojokertoGubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa meresmikan Zona KIP (Kreatif, Inovatif dan Produktif) di Desa Wisata Poetoek Soeko, Desa Sukosari, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto. Peresmian dilaksanakan pada 24 Juni 2022
Baca lebih lajut »