Maksimalkan Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Menteri ESDM Dorong Optimalisasi Hilirisasi Mineral

Indonesia Berita Berita

Maksimalkan Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Menteri ESDM Dorong Optimalisasi Hilirisasi Mineral
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 liputan6dotcom
  • ⏱ Reading Time:
  • 39 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 19%
  • Publisher: 83%

Maksimalkan Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Menteri ESDM Dorong Optimalisasi Hilirisasi Mineral: Pemerintah terus mendorong program peningkatan nilai lebih lewat hilirisasi mineral sehingga dapat memberikan manfaat maksimal terhadap pertumbuhan ekonomi…

Hal ini disampaikan Menteri ESDM Arifin Tasrif pada webinar bertajuk"Industrialisasi Mineral Menuju Indonesia Emas" yang dilangsungkan secara virtual oleh Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian ESDM, Kamis . Selain dalam rangka mengoptimalkan kolaborasi dengan stakeholder untuk meningkatkan industrialisasi, webinar juga dilaksanakan dalam menyambut Hari Jadi Pertambangan dan Energi ke-77.

Lebih lanjut Arifin mengungkapkan, hilirisasi harus dikembangkan secara optimal hingga bahan dasar produk industri. Arifin menegaskan, pembangunan smelter harus mendapatkan perhatian dan dukungan dari pemerintah dan stakeholder lainnya agar dapat berjalan dengan baik. Dengan begitu diperlukan sinergi dan kolaborasi yang berkelanjutan agar hilirisasi mineral dapat berjalan optimal.

Indonesia memiliki keunggulan komparatif dalam sumber daya alam khususnya cadangan mineral seperti nikel dan cobalt yang dapat dimanfaaatkan untuk pengembangan baterai untuk kendaraan listrik yang ramah lingkungan. Keunggulan ini dapat diproses hingga produk akhir untuk mendukung transisi pembangunan energi berbasis fosil dengan menjadikan energi yang bersih untuk masa depan.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

liputan6dotcom /  🏆 4. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama



Render Time: 2025-03-10 07:01:00