Donasi itu ditujukan untuk rakyat Palestina.
REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR – Majelis Taklim Al Ikhlas Bosowa Bina Insani menggelar acara nonton bareng film Hayya di Cinemax XXI Transmart Bogor, Jawa Barat, pekan lalu. “Acara nonton bareng atau nobar ini sekaligus sambil beramal untuk Palestina,” kata Ketua Majelis Taklim Al Ikhlas Bosowa Bina Insani, Nevita dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Selasa .
Ia menambahkan, nobar ini merupakan kerja sama dengan ASAR Humanity. Acara tersebut bertajuk “Nonton bareng film Hayya dan beramal untuk kemanusiaan dan anak Palestina”. Rombongan MT Al Ikhlas terdiri dari para orang tua murid dan guru Sekolah Bosowa Bina Insani, maupun jamaah dari luar yang tergabung dalam MT Al Ikhlas. Jumlah rombongan MT Al IKhlas mencapai satu studio atau 120 orang.
Secara keseluruhan, pada hari tersebut ASAR Humanity menyewa empat bioskop dan mengundang berbagai komunitas untuk nobar film Hayya sambil berama untuk Palestina. “Melalui acara ini, para jamaah ikut berpartisipasi beramal untuk Palestina, baik melalui keropak maupun transfer,” ujarnya. Film Hayya merupakan film kemanusiaan yang dibintangi oleh Fauzi Badila, Ria Ricis, Hamas Syahid, Meida Syafira, Adhin Abdul Hakim, Asma Nadia, dan Amna Shahab. Film yang disutradarai Jastis Arimba ini merupakan sekuel dari 212: The Power of Love yang tayang pada tahun 2018. “Semoga film Hayya dapat membangkitkan kepedulian milenial kita terhadap sesame dan Palestina,” kata Asma Nadia.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Jajaran Korem 044/Garuda Dempo nobar film Pengkhianatan G30S/PKIJajaran Korem 044/Garuda Dempo menggelar nonton bareng atau secara bersama film Pengkhianatan G30S/PKI di setiap Koramil dalam wilayah Kodim 0430/Banyuasin, ...
Baca lebih lajut »
Ikhlas Membawa KebaikanIkhlas adalah memurnikan hati dari selain Allah dalam amal.
Baca lebih lajut »
UMP dan Kodim Nonton Bareng Film G30 S/PKIGenerasi muda Indonesia diminta untuk tetap mewaspadai bahaya laten komunisme.
Baca lebih lajut »
Pakai Earphone Sambil Ponsel Di-charge Bisa Sebabkan Kematian?Kasus ponsel meledak saat digunakan mendengarkan musik sambil di-charge kerap terjadi. Benar nggak sih pakai earphone sambil ponsel di-charge bisa menyebabkan kematian? Viral Earphone via detikinet
Baca lebih lajut »
Tok, Asri Marlin Divonis Hukuman MatiMajelis hakim Pengadilan Negeri Muara Enim menjatuhkan vonis hukuman mati kepada Asri Marlin, Rabu (2/10). sidangpembunuhan
Baca lebih lajut »
Presiden Pimpin Upacara Hari Kesaktian PancasilaKetua Majelis Permusyawaratan (MPR) Rakyat RI Zulkifli Hasan bertugas membacakan Pembukaan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.
Baca lebih lajut »