JEMBRANA, BALI EXPRESS - Pembelian tiket penyebrangan secara online menjadi persoalan bagi para pemudik yang akan meninggalkan Pulau Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk. Ratusan pemudik mengaku enggan membeli tiket lebih awal, dikarenakan tiket yang dibeli secara online itu memiliki masa kedaluwarsa maksimal 2 jam dari waktu keberangkatan yang ditentukan saat pembelian.
BELUM TERURAI : Kendaraan kecil masih memadati areal parkir dalam Pelabuhan Gilimanuk, Sabtu . Areal pelabuhan masih dipenuhi kendaraan roda empat menunggu giliran masuk ke dalam kapal. Diluar pelabuhan juga terjadi penumpukan kendaraan hingga Terminal Kargo Gilimanuk. Gde Riantory/Bali Express.
“Ga berani beli online mas, takut rugi saya. Apalagi macet berjam-jam seperti sekarang,” ujar Zaenal,47 pemudik asal Blitar.Kekhawatiran para pemudik terkait tiket hangus direspon General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk Hasan Lessy. Saat dikonfirmasi Jumat sore, Hasan Lessy mengatakan jika pembelian tiket online akan diberikan kelonggaran tidak ada jangka waktu kedaluwarsa .
Lessy menjelaskan saat ini upaya yang sudah dilakukan ASDP untuk mengurai kemacetan saat mudik Lebaran salah satunya dengan mempercepat waktu bongkar muat. “Saat ini kami mempercepat waktu port-time dari 45 menit menjadi 30 menit,” pungkasnya. “Ga berani beli online mas, takut rugi saya. Apalagi macet berjam-jam seperti sekarang,” ujar Zaenal,47 pemudik asal Blitar.Kekhawatiran para pemudik terkait tiket hangus direspon General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk Hasan Lessy. Saat dikonfirmasi Jumat sore, Hasan Lessy mengatakan jika pembelian tiket online akan diberikan kelonggaran tidak ada jangka waktu kedaluwarsa .
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Macet 12 Km di Pelabuhan Gilimanuk, Pemudik Antre 10 Jam untuk ke BanyuwangiAntrean panjang mengular hingga 12 km terjadi di jalur masuk Pelabuhan Gilimanuk, Bali, pada Jumat (29/4/2022).
Baca lebih lajut »
Ribuan Kendaraan Terjebak Macet di Pelabuhan GilimanukAntrean panjang kendaraan di Pelabuhan Gilimanuk diperkirakan berlanjut hingga besok.
Baca lebih lajut »
Gilimanuk Macet Parah, Polisi Terapkan Buka Tutup di Gudang Suzuki MelayaArus mudik menuju Pelabuhan Gilimanuk macet parah, Polres Jembrana terapkan sistem buka tutup di gudang Suzuki Melaya mudik
Baca lebih lajut »
Alasan Dimas Pilih Mudik ke Merak Pakai Kereta: Hindari Macet-Tiket MurahSejumlah warga memilih menggunakan kereta api (KA) lokal pada mudik Lebaran 2022. Alasannya guna menghindari kemacetan di jalan raya.
Baca lebih lajut »
Link CCTV Online Pantau Jalan Tol Anti Macet-macet ClubRibuan pemudik siap meninggalkan kota besar Indonesia hari ini. Ini dia link CCTV yang paten untuk memantau jalan tol.
Baca lebih lajut »
Rest Area Jadi Biang Macet Arus Mudik Lebaran 2022 di Tol Cipali - Pikiran-Rakyat.comKemacetan saat arus mudik Lebaran 2022 di Tol Cipali sampai Tol Cikampek disebabkan kendaraan pemudik yang membludak di rest area.
Baca lebih lajut »