Progres pembangunan sirkuit sudah mencapai sekitar 10%, dan siap untuk pelaksanaan event MotoGP 2021.
SEBANYAK 100 ribu wisatawan diperkirakan akan mendatangi Lombok seiring acara MotoGP 2021 yang akan digelar di Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat yang saat ini sedang dibangun.
"Indonesia merupakan salah satu pengguna motor terbesar di dunia. Dengan kata lain, penggemar MotoGP di domestik sangat besar, dan di dunia juga sangat besar. Diharapkan MotoGP menjadi daya tarik utama KEK Mandalika," kata Menteri Pariwisata, Arief Yahya, saat meninjau progress pembangunan sirkuit MotoGP di Mandalika Kamis sore.Menteri meninjau langsung seluruh lintasan sirkuit, sembari mendapatkan penjelasan dari Abdulbar M.
"Ini kita punya pertama kali. Dan kalau ada berita yang mengatakan tidak menguntungkan, maka saya harus melakukan klarifikasi. Karena tidak ada referensi yang mengatakan MotoGP di seluruh dunia itu tidak menguntungkan," tandas Arief. Event ini sebut Arief akan berdampak pesat terhadap perkembangan pariwisata di Indonesia, terlebih penjualan tiket untuk event MotoGP ini juga sudah bisa didapatkan mulai November mendatang. Dirut ITDC, Abdulbar M Mansoer mengatakan, November 2019 akan di luncurkan penjualan tiket awal MotoGP sebanya 20 ribu tiket. Namun tidak dijelaskan berapa harga per tiket.
"Akhir November akan ada penjualan tiket awal antara 10 ribu hingga 20 ribu. Kita lihat animo masyarakat nanti," katanya.Abdulbar menambahkan saat ini progres pembangunan keseluruhan sirkuit MotoGP baru 10% dengan progres ground work mencapai 30%. Dalam sirkuit juga akan dibangun sekitar tiga terowongan. Hal itu dilakukan agar nantinya wisatawan bisa masuk di area tengah sirkuit.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Terkendala Pembebasan Lahan, Menteri Pariwisata Tetap Yakin Sirkuit MotoGP Selesai 2021Menteri Pariwisata Arief Yahya kembali meninjau progres pembangunan sirkuit MotoGP, di Mandalika, Lombok Tengah, Kamis (10/10/2019)
Baca lebih lajut »
Menpar Optimistis Sirkuit MotoGP Mandalika Selesai 2021Menpar optimistis Sirkuit MotoGP Mandalika bisa digunakan pada 2021.
Baca lebih lajut »
Sekjen PSSI Akan Bertemu Risma Bahas Venue Piala Dunia U-20 2021Sekjen PSSI Ratu Tisha akan bertemu Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Pertemuan keduanya akan membahas venue Piala Dunia U-20 2021.
Baca lebih lajut »
Menpar akan tinjau progres Sirkuit MotoGP MandalikaMenteri Pariwisata Arief Yahya dijadwalkan akan meninjau progres pembangunan Sirkuit Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Kamis besok ...
Baca lebih lajut »
2021, Stasiun Gambir tidak Layani Kereta Jarak JauhNantinya Stasiun Gambir akan melayani KRL Commuter Line, yang selama ini tidak dilewati oleh KRL. StasiunGambir
Baca lebih lajut »
Lewis Hamilton Optimistis Rancangan Mobil Baru pada 2021Hamilton dan pembalap lain masih punya pertanyaan soal implementasi perubahan mobil.
Baca lebih lajut »