Para orang tua diimbau untuk menjemput anak-anak pulang sekolah untuk mencegah ikut demo 30 September. KPAI juga meminta pihak sekolah mengecek keberadan murid. Begini imbauannya: KPAI DemoPelajar
- Komisi Perlindungan Anak Indonesia mengimbau para orang tua agar mengantar dan menjemput anak-anaknya ke sekolah. Hal ini untuk mencegah para pelajar yang akan ikut serta dalam aksi demo besar-besaran hari ini, Senin, 30 September 2019.
Komisioner KPAI Retno Listyarti mengatakan imbauan itu dibuat karena banyak informasi dari masyarakat terkait adanya poster-poster ajakan demo 30 September 2019 siang ini. "Pada pukul 08.00 WIB pagi tadi, KPAI juga mendapatkan pengaduan melalui aplikasi WhatsApp terkait 119 daftar SMK diduga berada di wilayah kewenangan Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten," jelas Retno dalam keterangannya kepada wartawan, Senin ."Terkait hal tersebut, maka dengan ini KPAI mengajak Bapak/Ibu untuk segera mengambil tindakan-tindakan pencegahan agar anak-anak kita tidak ikut aksi yang berpotensi rusuh dan membahayakan keselamatannya," jelasnya.
KPAI meminta kepada para kepala SMA/SMK untuk segera berkoordinasi dengan para wali kelas hingga untuk mengecek keberadaan para siswa. KPAI meminta pihak sekolah memastikan anak-anak dijemput oleh orang tua masing-masing. "Kami mengimbau agar kepsek berkoordinasi dengan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan dan seluruh wali kelas agar melakukan komunikasi dengan orang tua siswa melalui WA grup-grup orang tua, untuk mengecek keberadaan siswa dan memastikan para siswa pulang ke rumah masing-masing, kalau perlu orang tua langsung menjemput ke sekolah di jam pulang nanti," tuturnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
30 September, Demo Mahasiwa Besar-besaran Part 3Aksi demo mahasiswa masih berlanjut karena adanya keresahan Indonesia terhadap kondisi bangsa. DemoMahasiswa
Baca lebih lajut »
Massa Aksi 212 Siap Gabung Demo Mahasiswa 30 SeptemberMassa aksi 212 akan kembali turun ke jalan pada 30 September nanti bersama demo mahasiswa. Aksi212
Baca lebih lajut »
Pelajar Karangasem tolak ajakan demo 30 SeptemberPelajar SMA dan SMK di Kabupaten Karangasem, Bali, menolak ajakan dan undangan yang beredar di media sosial untuk mahasiswa dan pelajar agar ikut ...
Baca lebih lajut »
Pelajar SMK dan SMA di Kota Malang Tolak Ajakan Unjuk Rasa 30 SeptemberDi Kota Malang ada ajakan untuk ikut demo pada 30 September 2019 nanti. Namun para pelajar sepakat menolaknya. Ini kata mereka: DemoPelajar Malang
Baca lebih lajut »
Antisipasi Demonstrasi 30 September, Beton dan Kawat Duri Kembali Dipasang di Sekitar Gedung DPR - Tribunnews.comUntuk mengantisipasi adanya demonstrasi di depan Gedung DPR pada Senin (30/9/2019), beton dan kawat duri pembatas sudah dipasang
Baca lebih lajut »
Pelajar di Bali Tolak Ajakan Demo 30 SeptemberPelajar SMA dan SMK di Kabupaten Karangasem, Bali, menolak ajakan berdemonstrasi menolak RUU KUHP pada 30 September 2019. Apa alasannya? AksiDemo RUUKUHP
Baca lebih lajut »