Korban Tenggelam di Sungai Lematang Ditemukan 200 Meter dari Lokasi Awal Sindonews BukanBeritaBiasa .
Kepala BPPD Kabupaten Muara Enim Abdul Rozieq mengatakan, jasad Suhaidi ditemukan Tim SAR Gabungan berjarak sekitar 200 meter dari lokasi korban tenggelam sekitar pukul 15.30 WIB."Saat ditemukan masih berpakaian lengkap dan utuh tanpa luka. Saat ini korban sudah dievakuasi dan telah dikebumikan di TPU Desa Ujanmas," ujar Rozieq, Jumat .
Diberitakan sebelumnya, Suhaidi, pria paruh baya warga Desa Persiapan Ujan Mas Ulu Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan hanyut dan tenggelam saat melintasi Sungai Lematang desa setempat. Dari informasi yang dihimpun, sekitar pukul 17.30 WIB, Kamis sore, Suhaidi hendak pulang ke rumah dari kebun dengan menyeberangi sungai Lematang dengan cara berenang. Namun nahas dialami korban. Arus sungai yang deras menyebabkan korban hanyut dan tenggelam.
Mendapati seorang warganya tenggelam di Sungai Lematang, Camat Ujan Mas, Hasman Hadi sekitar pukul 21.45 WIB langsung menghubungi Basarnas Sumatera Selatan.Berbekal informasi tersebut, Basarnas Sumsel langsung mengerahkan 6 orang personel Rescue Pos SAR Pagaralam menuju lokasi kejadian guna melakukan proses pencarian terhadap korban.
"Selain menerjunkan personel, kita juga siapkan peralatan seperti rubber boat, alat selam, peralatan medis, komunikasi dan evakuasi untuk membantu pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan ," ujar Kepala Basarnas Sumsel, Hery Marantika saat dihubungi, Jumat pagi.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Korban banjir luapan sungai di Tangerang bertambahKorban banjir luapan sungai di wilayah Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten kini bertambah menjadi 660 kepala keluarga (KK) atau bertambah sebanyak ...
Baca lebih lajut »
Wapres Ma'ruf Amin Kunjungi Korban Gempa di PandeglangWapres KH Maruf Amin secara simbolis menyerahkan bantuan kepada warga korban gempa dan melakukan dialog.
Baca lebih lajut »
Wakil Presiden kunjungi korban gempa di PandeglangWakil Presiden KH Ma&39;ruf Amin mengunjungi korban gempa bumi magnitudo 6,7 yang terjadi pada Jumat (14/1), di Kampung Cibeulah, Kabupaten Pandeglang, ...
Baca lebih lajut »
Korban Melawan, Begal Ini Gagal Beraksi Malah Terekam CCTVDugaan percobaan pembegalan terjadi terhadap seorang pengendara motor di Jalan Mandor Demong, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, Rabu (19.1.2022). Dugaan percobaan...
Baca lebih lajut »