Kocak, Bos PO Haryanto Kepontang Panting Saat Tidur di dalam Bus ALS Dipasang Kasur
Kamis, 24 Februari 2022 11:19Merdeka.com -
Sosok bos perusahaan otobus PO Haryanto, yakni Rian Mahendra memang kerap kali menarik perhatian karena berbagai aksinya. Terbaru, ia bahkan diketahui sengaja memodifikasi bus miliknya sendiri yang diberi nama ALS. Putra dari pendiri perusahaan PO Haryanto itu sengaja mengubah interior bus demi memberikan kenyamanan bagi keluarganya saat bepergian. Salah satu fasilitas yang dimasukkan dalam bus tersebut ialah kasur.
Lucunya, Rian justru terlihat terpontang-panting saat menjajal kasur di dalam bus ALS yang sedang berjalan. Simak potretnya:Melansir dari unggahan video di kanal Youtube Adelio Kanoko, membagikan potret Rian Mahendra saat tengah bersantai di atas kasur di dalam bus.Lucunya, ia justru tampak kesusahan ketika berbaring di kasur tersebut. Tubuhnya tampak terpontan-panting mengikuti badan bus saat berbelok.
Momen lucu itu diabadikan dalam video berjudul 'Suasana di dalam kabin ALS 94, mas Rian Mahendra kepontang panting 😂😂😂 | Video by @rianmahendra83'.