Indonesia sudah menambah dua keping emas dari SEAGames2021 sampai Jumat (20/5) siang WIB. Berikut posisi Merah Putih di klasemen medali SEA Games 2021.
Lifter Indonesia Eko Yuli Irawan dan medali emas anyarnya di SEA Games 2021. Foto: ANTARA FOTO/ZABUR_KARURUsampai Jumat siang WIB. Berikut posisi Merah Putih diAksi atlet sepeda Indonesia, Ayustina Delia Priatna, berbuah medali emas cabang balap sepeda nomor Women's Road Race Individual Time Trial pada hari ini.
Ayustina berhak atas medali emas lewat torehan waktu 40 menit 8,445 detik, mengungguli atlet Singapura dan Thailand yang berada di belakangnya. Di SEA Games 2021, itu adalah medali emas ketiga dari cabang sepeda.Tambahan emas berikutnya buat Indonesia dipersembahkan lifter senior Eko Yuli Irawan. Turun di nomor 61 kg putra, Eko mempertahankan tradisi emas angkat besi lewat total angkatan 290 kg.
Sebenarnya, angka ini jauh di bawah rekor terbaik yang sudah dicetak Eko Yuli, 317 kg. Tapi sudah cukup untuk mengguli pesaing terdekatnya, lifter Malaysia Muhammad Aznil Abidin dengan total angkatan 287 kg. Buat Eko Yuli, medali itu menjadi emas keenamnya di ajang SEA Games. Buat Indonesia di SEA Games 2021, ini merupakan medali emas ke-44.Total sudah 165 medali dikoleksi para kontingen Indonesia di SEA Games 2021. Selain 44 emas, Merah Putih juga sudah mengumpulkan 64 perak dan 57 perunggu.
Sejauh ini Indonesia berada di posisi keempat klasemen medali SEA Games 2021. Ada Filipina yang membayangi di posisi kelima dengan 40 emas, 57 perak, dan 80 perunggu. Sedangkan posisi ketiga ditempati Singapura dengan 46 emas, 44 perak, dan 58 perunggu.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Semifinal SEA Games 2021, Tim Garuda Muda Punya Modal Ulang Kejayaan SEA Games 1991Lawan Thailand, Aji Santoso optimis Timnas dapat mengulang kejayaan Indonesia seperti yang SEA Games 1991 lalu.
Baca lebih lajut »
SEA Games 2021: Tim Bulutangkis Putri Indonesia Raih PerakIndonesia harus puas dengan medali perak di cabang bulutangkis beregu putri SEA Games 2021. Indonesia kalah 0-3 dari Thailand di final.
Baca lebih lajut »
Hasil Indonesia Vs Thailand di Futsal SEA Games 2021: Imbang 1-1, Perebutan Emas Sengit!Indonesia bermain imbang dengan Thailand di cabor futsal putra SEA Games 2021. Dengan hasil ini, perebutan medali emas akan semakin sengit.
Baca lebih lajut »
Timnas U23 Indonesia Pilih Fokus Lawan Thailand daripada Pikirkan Final SEA Games 2021Pelatih timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, menegaskan bahwa tidak pandang bulu terkait lawan yang bakal dihadapi timnya di final SEA Games 2021.
Baca lebih lajut »
Lalu Muhammad Zohri Gagal Rebut Emas 100 Meter Putra SEA Games 2021Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri gagal mempersembahkan medali pada SEA Games 2021. Dia hanya menempati peringkat empat pada final nomor 100 meter putra di My Dinh Stadium, Vietnam, Rabu (18/5/2022).
Baca lebih lajut »
Hasil Futsal SEA Games 2021: Vietnam Menang 4-0, Indonesia Berpeluang Raih PerakJika Vietnam bisa mengalahkan Thailand pada laga pamungkas, timnas futsal Indonesia akan membawa pulang medali perak dari SEA Games 2021.
Baca lebih lajut »