Artikel ini mengulas sejarah di balik nama 'Kijang' yang ternyata merupakan singkatan dari Kerjasama Indonesia-Jepang, menceritakan bagaimana mobil Kijang menjadi simbol penting dalam perkembangan industri otomotif Indonesia.
Foto: Toyota All New Kijang Innova Zenix yang baru diluncurkan di kawasan KIIC, Karawang, Jawa Barat, Senin (21/11/2022). (CNBC Indonesia /Andrean Kristianto)- Ketika mendengar kata 'kijang', pikiran orang Indonesia terbagi dua. Ada yang langsung mengarah ke hewan bertanduk mirip rusa. Ada pula yang terhubung dengan nama merek mobil dari pabrikan ternama. Yang terakhir pasti ujungnya akan mengarah pada kijang sebagai hewan. Sayangnya, asumsi ini salah.
Nama merek mobil Kijang tidak mengacu pada nama hewan. Dia merupakan singkatan dari kerjasama Indonesia dan Jepang yang kemudian disingkat Kijang.Pada dekade 1970-an, pasar mobil di Indonesia masih didominasi oleh kendaraan dari Eropa. Orang-orang kaya rela mengimpor mobil dari Eropa untuk mengaspal di jalanan Indonesia. Fakta ini membuat pemerintah ingin menumbuhkan industri otomotif dalam negeri. Sayang, keinginan itu terhalang oleh banyak faktor, termasuk kesiapan sumber daya manusia. Maka, cara terbaik untuk menumbuhkan industri otomotif dalam negeri adalah lewat kerjasama dengan negara asing. Selain itu pada tahun 1974 pemerintah juga telah melarang impor kendaraan utuh. Sebagai gantinya, pemerintah mengizinkan impor kendaraan dalam bentuk rakitan. Tujuannya supaya membangkitkan industri otomotif dalam negeri. Kebetulan, Jepang menjadi negara yang sudah berkecimpung di industri otomotif Indonesia sejak tahun 1971. Lewat kemitraan dengan PT Astra International, Jepang sudah merintis industri perakitan mobil di Tanah Air. Alhasil, keterbukaan pemerintah untuk bekerjasama dengan negara asing disambut positif oleh Negeri Matahari Terbit. Maka, terjalinlah kerjasama Indonesia dan Jepang. Salah satu wujudnya terlihat pada mobil keluaran Toyota bermerek Kijang, yang merupakan akronim dari Kerjasama Indonesia-Jepang. Toyota Kijang pertama kali diluncurkan pada 9 Juni 1977 di Pekan Raya Jakarta. Keberadaan Toyota Kijang di Indonesia tak langsung disambut positif masyarakat. Sebab, mobil keluaran Jepang masih belum familiar di Indonesia. Ada yang menyebut kualitasnya jauh lebih rendah dibanding keluaran Eropa. Sejarah Mobil & Kisah Kehadiran Mobil di Negeri Ini (2012) menyebut, sejak kelahiran Kijang, pilihan masyarakat Indonesia atas jenis mobil semakin banyak. Tak lagi sedan, tapi juga mobil berpenumpang lebih dari 4 orang. Atas alasan ini, Kijang perlahan laku hingga 1.000 unit. Sejak saat itu, Toyota Kijang menjadi andalan Astra di Indonesia. Sampai sekarang, Kijang masih eksis sekalipun sudah berganti rupa ke arah lebih modern
History Kijang Toyota Indonesia Jepang Kerjasama Industri Otomotif Sejarah Mobil
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Jepang Dorong Kerjasama erat dengan Indonesia dalam Sumber Daya Alam dan InfrastrukturPM Jepang Ishiba menegaskan komitmen Jepang untuk bekerja sama dengan Indonesia dalam berbagai bidang, termasuk dekarbonisasi, energi terbarukan, dan pengelolaan mineral-mineral kritis.
Baca lebih lajut »
AHY Apresiasi Kerjasama Jepang Dalam Pembangunan Infrastruktur IndonesiaKemenko Infra dan delegasi Jepang membahas penguatan kolaborasi di bidang infrastruktur, termasuk pengelolaan limbah, pembangunan smart city, dan mitigasi bencana.
Baca lebih lajut »
Indonesia dan Jepang Tingkatkan Kerjasama PertahananMenhan RI Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin dan Menhan Jepang Nakatani Gen membahas empat poin penting dalam pertemuan bilateral untuk memperkuat kerjasama pertahanan kedua negara.
Baca lebih lajut »
PM Jepang Ishiba Kunjungi Indonesia, Bahas Kerjasama Pangan, Ekonomi dan KeamananPerdana Menteri Jepang, Ishiba Shigeru, melakukan kunjungan kerja ke Indonesia dan bertemu dengan Presiden RI Prabowo Subianto. Keduanya membahas berbagai isu kerjasama, termasuk swasembada pangan, energi, hilirisasi, industri, keamanan, dan keseimbangan diplomasi.
Baca lebih lajut »
Jeep Indonesia Putus Hubungan dengan DistributorStellantis-FCA memutuskan kerjasama dengan DAS Indonesia Motor sebagai distributor utama Jeep di Indonesia.
Baca lebih lajut »
Menteri Pertahanan Jepang dan Menhan Sjafrie Bahas Kerjasama StrategisMenteri Pertahanan Jepang bertemu dengan Menhan Sjafrie untuk membahas kerjasama strategis dalam situasi ketegangan di Laut China Selatan.
Baca lebih lajut »