Ketua MPR nilai penerapan PSBB belum maksimal

Indonesia Berita Berita

Ketua MPR nilai penerapan PSBB belum maksimal
Indonesia Berita Terbaru,Indonesia Berita utama
  • 📰 antaranews
  • ⏱ Reading Time:
  • 60 sec. here
  • 2 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 27%
  • Publisher: 78%

'Sebab, angka pasien positif COVID-19 di Jabodetabek masih tetap tinggi,' ujar Bamsoet

Jakarta - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Bambang Soesatyo menilai penerapan pembatasan sosial berskala besar di kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 belum maksimal.

"Sebab, angka pasien positif COVID-19 di Jabodetabek masih tetap tinggi," ujar Bamsoet melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa.Untuk itu, Bamsoet mendorong pemerintah pusat harus mendukung kebijakan pemerintah daerah yang melaksanakan PSBB dalam mengimplementasikan peraturan, sehingga tidak terjadi salah pengertian dan tumpang tindih kebijakan yang merupakan salah satu faktor penghambat ketidakefektifan PSBB.

Ia juga mendorong ketegasan dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Polri, dan TNI untuk melaksanakan aturan yang ditetapkan dalam penerapan PSBB tahap kedua."Ketegasan harus ada, agar masyarakat dapat melaksanakan PSBB secara konsekuen, disiplin, dan bertanggung jawab," katanya. Bamsoet juga mendorong pemerintah meningkatkan sinergi dengan TNI dan Polri untuk memberlakukan tindakan represif dan pemberian sanksi bagi para pelanggar PSBB, sebagai upaya mencegah situasi semakin memburuk.Ia juga mendorong seluruh lapisan masyarakat, khususnya yang ada di daerah yang menerapkan PSBB, agar membantu dan mematuhi PSBB sebagai upaya percepatan penanganan dan pencegahan penyebaran virus corona atau COVID-19.

Berita ini telah kami rangkum agar Anda dapat membacanya dengan cepat. Jika Anda tertarik dengan beritanya, Anda dapat membaca teks lengkapnya di sini. Baca lebih lajut:

antaranews /  🏆 6. in İD

Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama

Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.

Berikut Respons Ketua MPR Atas Sejumlah Isu Aktual | Republika OnlineBerikut Respons Ketua MPR Atas Sejumlah Isu Aktual | Republika OnlinePemerintah Pusat harus mendukung kebijakan Pemerintah Daerah yang melaksanakan PSBB
Baca lebih lajut »

Ketua MPR RI Gelar Rapid Test dan Suntik Vitamin C | Republika OnlineKetua MPR RI Gelar Rapid Test dan Suntik Vitamin C | Republika OnlinePara pengurus dan kader FKPPI wajib membantu pemerintah mengatasi Covid-19
Baca lebih lajut »

Ketua MPR Apresiasi Langkah KPK di Kasus Muara EnimKetua MPR Apresiasi Langkah KPK di Kasus Muara EnimKPK yang dulu biasanya mengumumkan terlebih dahulu jika akan menangkap tersangka dalam sebuah kasus, kali ini berbeda, ditangkap dulu baru kemudian diumumkan.
Baca lebih lajut »

Ketua MPR RI Gelar Rapid Test dan Suntik Vitamin C Buat Keluarga Besar FKPPIKetua MPR RI Gelar Rapid Test dan Suntik Vitamin C Buat Keluarga Besar FKPPIMenurut Bamsoet, rapid test merupakan satu dari sekian usaha untuk meminimalkan penyebaran corona. MPRRI
Baca lebih lajut »

Ketua MPR RI Kirim Ribuan APD ke 79 Rumah Sakit di IndonesiaKetua MPR RI Kirim Ribuan APD ke 79 Rumah Sakit di IndonesiaPengiriman bantuan dari Ketua MPR RI dan sejumlah elemen ini dilakukan sejak Senin (27/4) kemarin. MPRRI
Baca lebih lajut »

MPR Minta Pemerintah Cari Solusi Kelebihan Kapasitas LapasMPR Minta Pemerintah Cari Solusi Kelebihan Kapasitas LapasWakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat meminta pemerintah meningkatkan perhatian terhadap pengelolaan lembaga pemasyarakatan (Lapas).
Baca lebih lajut »



Render Time: 2025-03-06 17:59:35