'Dalam enam hari terakhir, Selasa (30/11) sampai Minggu (5/12), kasus positif nihil.'
KASUS covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Minggu , tidak ada penambahan kasus positif baru. Di sisi lain, satu dari dua pasien yang dirawat dinyatakan sembuh.
"Sementara dalam enam hari terakhir, Selasa sampai Minggu , kasus positif nihil," kata Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas Covid-19 Cahyono Widodo. Kemudian, dengan penambahan satu pasien sembuh, jumlah pasien positif covid-19 yang masih menjalani perawatan di rumah sakit/isolasi saat ini hanya tinggal satu orang."Dengan demikian, hingga kini jumlah kasus positif di Klaten akumulatif 34.829 kasus. Dari jumlah itu, 31.905 orang sembuh, 1 dalam perawatan, dan 2.923 meninggal dunia," jelasnya.
Situasi pandemi reda di Klaten. Meski sudah terkendali, masyarakat diminta untuk tetap waspada, tidak euforia berlebihan, dan disiplin menerapkan protokol pencegahan covid-19. "Untuk pencegahan terjadi gelombang ketiga persebaran covid-19, mari kita tingkatkan kesadaran memakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan pakai sabun," pesan Cahyono Widodo.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Prancis Catat Lebih dari 50.000 Kasus Covid-19 dalam Satu HariSekitar 694 orang telah dirawat di rumah sakit dalam 24 jam terakhir, termasuk 119 orang yang sakit kritis.
Baca lebih lajut »
Jenderal Dudung: Jangan Terlalu Dalam Mendalami Agama |Republika OnlineKSAD Jenderal Dudung Abdurachman mengisi kuliah Subuh di Masjid Nurul Amin, Jayapura.
Baca lebih lajut »
Nakhoda kapal diimbau waspada cuaca ekstrem dalam 7 hari ke depanKantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas IV Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengimbau nakhoda kapal ...
Baca lebih lajut »
Kembali Reuni dalam Afterlife, Pemain Asli Ghostbusters BernostalgiaKeterlibatan para pemain asli Ghostbusters dalam Afterlife rupanya menghujani mereka dengan segudang kenangan.
Baca lebih lajut »
Ganda Campuran Thailand Juara dalam 3 Turnamen BeruntunGanda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, menjuarai tiga turnamen beruntun setelah menaklukkan ganda Jepang di final BWF World Tour Finals. Selengkapnya: 👇 BWFWorldTourFinals
Baca lebih lajut »