Kakek yang Tiba-tiba Hilang di Perkebunan Garut Ditemukan Selamat, Begini Kondisinya
PIKIRAN RAKYAT - Warga Desa Cigadog, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut sempat dibuat heboh dengan beredarnya kabar hilangnya seorang warga di kawasan perkebunan PT Condong.
Namun satu hari kemudian, warga yang sudah tergolong kakek-kakek itu berhasil ditemukan dalam kondisi selamat. Adanya seorang warga yang sempat dilaporkan hilang di kawasan perkebunan diungkapkan Kapolsek Cikelet, Iptu Usep Heryawan. Warga bernama Ude itu dilaporkan hilang sejak Kamis, 18 Agustus 2022 siang."Pada Kamis kemarin, kami mendapatkan laporan adanya seorang warga Desa Cigadog yang hilang. Warga berusia 77 tahun bernama Ude ini hilang saat tengah mencari tanaman kacang liar di kawasan perkebunan PT Condong," kata Usep pada Jumat, 19 Agustus 2022.
Pasca menerima laporan, bersama warga dan unsur lainnya termasuk TNI, tutur Usep, pihaknya langsung melalukan upaya pencarian. Namun hingga Kamis malam, upaya pencarian tidak membuahkan hasil. Hingga akhirnya, kata Usep, upaya pencarian dilanjutkan keesokan harinya. Akhirnya pada Jumat pagi, Ude berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.Ude, tutur Usep, ditemukan di kawasan Blok Leemah Neuneut, Sungai Cicadas, Desa Cigadog, Kecamatan Cikelet. Sebelum diserahkan kepada pihak keluarga, terlebih dahulu Ude dibawa ke Puskesmas untuk menjalani pemeriksaan kesehatan.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
7 Pelaku Praktik Judi di Garut Ditangkap Polisi, Ini PerannyaSebanyak tujuh pelaku praktik judi di Garut, Jawa Barat, ditangkap polisi. Ini peran mereka. judi
Baca lebih lajut »
Polisi Bongkar Judi Online di Garut, Tujuh Orang Ditangkap | merdeka.comDS (53) seorang tukang sayur di Kabupaten Garut, Jawa Barat ditangkap polisi karena menjadi bandar judi togel. Dia ditangkap bersama enam orang lainnya di dua tempat berbeda di Garut yang juga terlibat dalam bisnis judi togel online dari dua sindikat berbeda.
Baca lebih lajut »
Polres Garut Gerebek Judi Online, Dua Bandar Diangkut'Tim Sancang Polres Garut melakukan penangkapan di dua lokasi yang berbeda dan seluruhnya di wilayah Haurpanggung. Kami menangkap 7 orang pelaku di mana ada 2 bandar,'
Baca lebih lajut »
Bandar Judi Online Naga 303 Ditangkap di GarutPolisi menangkap tujuh orang terlibat perjudian online di Garut. Salah satunya adalah seorang lansia selaku bandar judi online situs Naga 303.
Baca lebih lajut »
Kasus Kekerasan di SMP Garut akan Diselesaikan Lewat Keadilan Restoratif |Republika OnlineKekerasan di SMP Garut muncul akibat saling ejek antara korban dan pelaku.
Baca lebih lajut »
Kondisi Siswa SMP Korban Bully di Garut Kian Memprihatinkan, Tidak Bisa Tidur hingga Alami Kejang-kejang - Pikiran-Rakyat.comP2TP2A menemui siswa SMP yang menjadi korban bully berujung penganiayaan teman sekelasnya di Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut.
Baca lebih lajut »