Kader PDIP Minta Jokowi Evaluasi Kinerja Menko Perekonomian Cs Buntut Masalah Migor
Bisnis.com, JAKARTA – Kader PDI Perjuangan mempertanyakan peran dua menteri dari partai Golkar, yakni Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, setelah Presiden Joko Widodo melarang ekspor minyak sawit dan turunannya, tidak pernah muncul memberikan penjelasan ke publik.
“Ini Pak Menko [Airlangga], Kemenperin [Agus], dan Kemendag [Lutfi] pada ke mana? Mereka kan pelaksana tekhnis yang harus bertanggung jawab,” katanya kepada wartawan, Selasa . Deddy mengklaim, dari laporan yang diterima, ketidakjelasan kebijakan ini sangat merugikan petani. Pasalnya, buah sawit produksi petani mulai ditolak oleh pabrik kelapa sawit karena terbatasnya kapasitas penampungan.
“Saya khawatir sebab petani sudah mulai menjerit. Apabila harga terus jatuh maka kemampuan mereka membeli pupuk juga hilang. Jika itu terjadi maka bisa dipastikan produktivitas sawit petani akan turun drastis tahun depan, sebab sawit sangat sensitif terhadap pemupukan,” jelasnya. “Persoalan menentukan harga itu adalah persoalan hulu yang harus dibereskan terlebih dahulu. Komponen pembentuk harga TBS, CPO, dan minyak goreng harus dirumuskan secara tepat dan benar,” terangnya.
“Harap diingat, produksi sawit rakyat dan kebun skala kecil hingga sedang itu jumlahnya mencapai sekitar 30 persen dari total produksi nasional. Hal ini akan memberikan kepastian di tingkat petani dan usaha kecil,” ungkapnya.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Survei Populi Center: Elektabilitas PDIP Kokoh, Golkar-PKB SengitSurvei Populi Center menunjukkan elektabilitas PDIP kokoh di posisi teratas, disusul Gerindra. Sementara Golkar-PKB sengit di posisi 3 dan 4.
Baca lebih lajut »
Survei Populi Center: PDIP, Gerindra, Golkar Tertinggi Jika Pemilu Hari iniHasil survei lembaga penelitian kebijakan dan opini publik Populi Center mengungkapkan jika Pemilu legislatif digelar hari ini, ada enam partai yang mendapat persentase elektabilitas di atas empat persen. TempoNasional
Baca lebih lajut »
Survei: Elektabilitas PDIP Lampaui Gerindra dan Demokrat | Kabar24 - Bisnis.comPDIP masih menjadi partai dengan elektabilitas paling tinggi. Partai ini jauh di atas kompetitornya seperti Gerindra dan Demokrat.
Baca lebih lajut »
Bupati Gresik Dukung PDIP Raih 10 Kursi di Pemilihan Legislatif 2024ewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Gresik mulai memanasi mesin untuk menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Keinginan mereka berharap bisa meraih
Baca lebih lajut »
Survei Charta Politika: Elektabilitas PDIP Unggul SignifikanSurvei yang digelar Charta Politika menunjukkan elektabilitas PDIP unggul signifikan dibanding parpol lainnya dalam Pemilu 2024 mendatang.
Baca lebih lajut »