Cedera tersebut juga membuat Pogba berpeluang besar melewatkan PialaDunia tahun ini di Qatar.
Juventus, dan bahkan tim nasional Prancis, kemungkinan besar tidak akan bisa melihat Paul Pogba fit dalam waktu dekat setelah mengalami cedera baru.
Pogba mengalami kemunduran dalam pemulihannya dari operasi lutut, GOAL memahami. Sang gelandang mengalami cedera otot di paha kanannya dan akan absen setidaknya selama 15 hari. Cedera terkini itu membuat Pogba dipastikan tidak akan bisa melakoni debut keduanya di Juventus pada 2022 ini dan akan berpacu dengan waktu agar bisa fit tepat waktu menjelang Piala Dunia 2022.Piala Dunia 2022 di Qatar akan dimulai dalam waktu kurang dari tiga minggu dan sekarang ada keraguan besar apakah Pogba bisa segera fit dan siap untuk mendapatkan kembali tempatnya di skuad Didier Deschamps.
Gelandang berusia 29 tahun itu belum bermain secara kompetitif sejak pindah dari Manchester United ke Juventus pada awal musim 2022/23, usai menjalani operasi lutut pada September lalu.Cederanya Pogba menjadi pukulan lain bagi Deschamps jelang Piala Dunia. Sang pelatih Prancis itu sudah kehilangan gelandang Chelsea, N'Golo Kante yang harus menepi empat bulan setelah menjalani operasi pada cedera hamstringnya.
Deschamps akan mengumumkan skuad Prancis untuk Piala Dunia pada 9 November. Pertandingan pertama Les Bleus di fase grup turnamen dijadwalkan pada 22 November lawan Australia.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Pelatih Prancis Ogah Bawa Pemain Cedera ke Piala Dunia, Raphael Varane Dibuang?Didier Deschamps tidak akan membawa pemain cedera ke Piala Dunia, meski pemain itu bisa pulih saat turnamen.
Baca lebih lajut »
Jelang Piala Dunia, Matthijs De Ligt Justru Alami Cedera Bersama Bayern Munich | Goal.com IndonesiaMatthijs De Ligt mungkin akan absen selama beberapa saat setelah mengalami cedera di pertandingan Bayern Munich lawan Mainz. BayernMunich Bundesliga
Baca lebih lajut »
Arteta Berharap Cedera Saka tidak Mengancam Peluangnya ke Piala Dunia |Republika OnlineBukayo Saka berjalan pincang setelah dilanggar dan digantikan pada babak pertama.
Baca lebih lajut »
PIALA DUNIA - Cedera Bukayo Saka Takkan Bahayakan Kans Dipanggil ke Timnas Inggris - Bolasport.comPelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengatakan cedera yang menimpa Bukayo Saka tidak akan membuat kesempatannya dipanggil timnas Inggris ke Piala Dunia 2022 sampai terancam. ☺️
Baca lebih lajut »
Cedera Lagi Usai Operasi, Pogba Terancam Absen di Piala Dunia 2022Paul Pogba hampir dipastikan akan absen pada Piala Dunia 2022 setelah kembali menderita cedera saat menjalani pemulihan pasca operasi lutut.
Baca lebih lajut »
Kata Arteta soal Bukayo Saka yang Dihantam Cedera Jelang Piala Dunia 2022Bukayo Saka hanya tampil selama 27 menit ketika Arsenal menang 5-0 atas Nottingham Forest pada laga pekan ke-14 Liga Inggris, Minggu (30/10/2022).
Baca lebih lajut »