BADAN Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mewanti-wanti Pemprov Jawa Barat untuk mengintensifkan mitigasi jelang puncak musim penghujan.
BMKG sendiri memprediksi puncak musim penghujan di seluruh wilayah Provinsi Jabar akan terjadi pada periode Januari-Februari 2022.
“Perlu diwaspadai intensitas hujan tinggi yang berpotensi bencana hidrometeorologi seperti longsor di daerah dataran tinggi atau pegunungan, dan banjir di dataran rendah atau bantaran sungai,” sebut Kepala BMKG. BMKG mengimbau, kepada pemerintah daerah, masyarakat dan pihak-pihak yang terkait dengan pengelolaan sumber daya air dan pengurangan risiko bencana yang berada di wilayah yang berpotensi mengalami curah hujan tinggi agar menyiapkan dan mengambil langkah - langkah antisipatif terhadap potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, longsor, banjir bandang, angin kencang, atau puting beliung.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
BMKG Sampaikan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Untuk Maluku, NTT dan NTBBadan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini munculnya bibit siklon tropis di Laut Timor yang berdampak pada potensi hujan sedang hingga lebat di Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat dan Maluku.
Baca lebih lajut »
BMKG: Waspadai Gelombang 4 Meter di Wilayah IniBMKG keluarkan peringatan dini gelombang tinggi dan kecepatan angin di wilayah Indonesia. Selengkapnya: 👇🏻 BMKG
Baca lebih lajut »
BMKG Prediksi NTB Diguyur Hujan Lebat dan Angin Kencang 7 Hari ke DepanBMKG memprediksi NTB bakal diguyur hujan lebat dan angin kencang 7 hari ke depan disertai petir prediksicuaca
Baca lebih lajut »