Jadwal pekan 11 Liga 1 2022/2023 hari ini mempertemukan Persis Solo vs PSM Makassar, PS Barito Putera vs Persik Kediri dan PSS Sleman vs Persita Tangerang.
Tiga laga itu mengawali bergulirnya kembali Liga 1 setelah libur karena laga persahabatan internasional FIFA Matchday.Rangkaian laga pekan ke-11 akan diawali dengan tiga pertandingan yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis sore dan malam. Persis Solo akan mengawalinya dengan menjamu PSM Makassar di Stadion Manahan Solo pada pukul 16.00 WIB.Persis Solo bakal membuktikan sebagai tim pembunuh raksasa. Sebelumnya Laskar Sambernyawa mengalahkan Bali United FC 2-0 dan Madura United FC 1-0.
Sementara PSM Makassar bakal berusaha menjaga status mereka sebagai satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga 1 musim ini. Persis Solo kini menghuni posisi 13 klasemen dengan poin 10. Sedangkan PSM Makassar di peringkat kedua dengan poin 21. Namun tim Ayam Jantan dari Timur baru memainkan 9 pertandingan, satu laga lebih sedikit dibandingkan tim lainnya.Pada waktu bersamaan tim juru kunci Persik Kediri masih memburu kemenangan perdana mereka saat dijamu Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Banjar, Kalimantan Selatan.
Laga ini adalah duel tim dasar klasemen karena Barito Putera berada di posisi 17 klasemen dengan poin 4, satu angka lebih banyak dari Persik Kediri. Satu laga lain pada Kamis dijadwalkan mulai berlangsung pukul 20.30 WIB di Stadion Maguwoharjo antara PSS Sleman menjamu Persita Tangerang.PSS Sleman yang berada di posisi 10 dengan poin 12 berupaya meraih hasil maksimal melawan Persita yang saat ini sedang. Laskar Cisadane kini menghuni posisi enam klasemen dengan poin 19 hasil enam kali menang, sekali seri dan tiga kali kalah.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persis Vs PSM, PSS Vs PersitaJadwal Liga 1 pada hari ini, Kamis (29/9/2022), memuat tiga pertandingan. Dua di antaranya adalah Persis vs PSM dan PSS vs Persita.
Baca lebih lajut »
Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Hari Ini: Persis Solo Vs PSM MakassarLanjutan Liga 1 pekan ke-11 kembali tersaji hari ini. Salah satunya adalah laga antara Persis Solo yang menantang PSM Makassar.
Baca lebih lajut »
Prediksi Susunan Pemain Persis Solo Vs PSM Makassar dan Jadwal Siaran LangsungPrediksi Susunan Pemain Persis Solo Vs PSM Makassar dan Jadwal Siaran Langsung
Baca lebih lajut »
Jadwal Lengkap Chelsea di Liga Inggris dan Liga Champions Bulan Oktober 2022 - Bola.netJadwal Chelsea di Liga Champions 2022/2023 dan Liga Inggris 2022/2023 pada bulan Oktober 2022 akan padat. Sembilan pertandingan akan jadi tantangan bagi pelatih baru Graham Potter.
Baca lebih lajut »
Hasil Liga 2: Persijap Imbang, Bekasi City Berjaya, Persipura TertahanBerikut hasil lengkap pertandingan pekan keenam Liga 2 2022/2023. hasilliga22022/2023
Baca lebih lajut »