Korea Selatan dan China akan bertemu di final Uber Cup 2022. Menilik jadwal final Uber Cup 2022, pertandingan akan digelar pada siang hari ini.
China lolos ke final usai menang atas Thailand di semifinal, Jumat siang WIB. Sang juara bertahan itu menang 3-0 atas tuan rumah.
Peraih medali emas Olimpiade 2020, Chen Yu Fei, membuka keunggulan China dengan mengalahkan Ratchanok Intanon. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dan He Bing Jiao kemudian memantapkan kemenangan China. Korea menyusul ke final dengan menyingkirkan runner-up Uber 2020, Jepang. Korea menang 3-0 di semifinal.An Seyoung membuka keunggulan Korea lewat kemenangan atas Akane Yamaguchi. Lee Sohee/Shin Seungchan kemudian mengalahkan juara All England 2022, Nami Matsuyama/Chiharu Shida, sebelum Kim Gaeun merebut partai ketiga.Sementara bagi Korea, ini jadi kesembilan kalinya mereka tampil di final Uber Cup. Korea baru juara Uber Cup satu kali yakni pada 2010.
Menilik jadwal final Uber Cup 2022, pertandingan antara Korea dan China akan digelar di Impact Arena, Bangkok, pada Sabtu mulai pukul 13.00 WIB.
Indonesia Berita Terbaru, Indonesia Berita utama
Similar News:Anda juga dapat membaca berita serupa dengan ini yang kami kumpulkan dari sumber berita lain.
Uber Cup 2022: Susunan Pemain Indonesia Vs China, Bilqis Main LagiTim Uber Indonesia akan menghadapi China di perempatfinal Uber Cup 2022. Simak susunan pemain Indonesia vs China di sini.
Baca lebih lajut »
Bilqis Prasista Ditaklukkan He Bing Jiao, Indonesia Gagal ke Semifinal Uber Cup 2022 - Pikiran-Rakyat.comBilqis Prasista dikalahkan He Bing Jiao saat laga perempat final. Indonesia gagal masuk ke semifinal Uber Cup 2022.
Baca lebih lajut »
Jadwal Uber Cup 2022 - Indonesia Vs China, Neraka pada Perempat Final - Bolasport.comLaga berat akan dijalani tim putri Indonesia pada babak perempat final Uber Cup 2022 dengan menghadapi China sebagai lawan.
Baca lebih lajut »
Uber Cup 2022: Febriana/Amalia Takluk, Indonesia Vs China 0-2Indonesia tertinggal 0-2 dari China di perempatfinal Uber Cup 2022. Ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kalah di partai kedua. 😔 Ayo Indonesia! 🇮🇩 UberCup2022
Baca lebih lajut »
Uber Cup 2022 - Komang Ayu Dihadapkan Kenyataan Setelah Dikalahkan Chen Yu Fei - Bolasport.comPebulu tangkis tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi, mengambil hikmah dari kekalahannya atas wakil China, Chen Yu Fei, pada Uber Cup 2022.
Baca lebih lajut »
Rekap Uber Cup 2022 - China Menang 3-0, Indonesia Gugur - Bolasport.comTim putri Indonesia menelan kekalahan telak dari China. Ini membuat pasukan yang dipimpin Nita Violina Marwah tersebut tersiish dari Uber Cup 2022.
Baca lebih lajut »